Senin 24 Jan 2022 16:48 WIB

Tol Cisumdawu Seksi I Resmi Dibuka untuk Umum Besok Pagi

Jalan Tol Cisumdawu seksi I ini, masih digratiskan selama dua pekan.

Rep: Arie Lukihardianti / Red: Agus Yulianto
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) dengan menggunakan sepeda motor meninjau pembangunan Tol Cisumdawu (Cileunyi, Sumedang dan Dawuan), Senin (10/1/2022). Cisumdawu rencananya akan beroperasi penuh pada Juni 2022. Emil berharap faktor keamanan dan keselamatan menjadi hal utama yang harus diperhatikan sebagai jaminan bagi pengguna Tol Cisumdawu.
Foto: Edi Yusuf/Republika
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) dengan menggunakan sepeda motor meninjau pembangunan Tol Cisumdawu (Cileunyi, Sumedang dan Dawuan), Senin (10/1/2022). Cisumdawu rencananya akan beroperasi penuh pada Juni 2022. Emil berharap faktor keamanan dan keselamatan menjadi hal utama yang harus diperhatikan sebagai jaminan bagi pengguna Tol Cisumdawu.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gubernur Jabar Ridwan Kamil resmi membuka jalan tol Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu) seksi I sepanjang 11,45 Km. Yakni, dari Cileunyi ke Pamulihan, Senin (24/1).

"Berita gembira di awal tahun bahwa Tol Cisumdawu seksi 1, sepanjang 11,45 Km ini sudah bisa dioperasikan mulai hari Selasa besok jam 06.00 WIB," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil.

Baca Juga

Emil mengatakan, jalan Tol Cisumdawu seksi I ini, masih digratiskan selama dua pekan. Setelah itu, pihaknya menunggu masukan dari masyarakat kurang lebihnya seperti apa.

"Akan dioperasikan penuh sambil menunggu bulan Juni ini. Kalau tidak ada halangan seluruh Tol Cisumdawu akan terkoneksi dan tersambung sampai Cipali. Kemarin kita lihat Cipali ke bandara sudah selesai," paparnya.

Oleh karena itu, kata dia, di pertengahan tahun ini masyarakat sudah bisa ke bandara Kertajati secara langsung dengan jarak tempuh sekitar 40-an menit. 

"Ini akan mengiringi persiapan pembukaan penerbangan di bandara Kertajati yang memang disiapkan aktivasi finalnya," katanya.

Emil sempat mengetes jalan Tol Cisumdawu Seksi I dengan menggunakan motor. Ternyata, jalannya sudah luar biasa, cuma ada longsoran di tengah jalan seksi 2. 

 

photo
Foto udara proyek Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. (ANTARA/Raisan Al Farisi)

 

"Untuk kekurangan lainnya seksi-seksi lain kan belum dipasang papan informasi. Itu yang terus diproses nah kalau seksi I papan informasi lampu sudah 100 persen siap. Makanya, hari ini, kita inspeksi sebelum nanti presiden yang akan meresmikan," paparnya.

Terkait pembebasan lahan, kata dia, secara umum laporan sudah beres. Hanya saja, ada 5 persen yang sedang berproses. "Tapi, saya kira tidak menghalangi penyempurnaan konstruksi. Karena itu masalah administrasi yang sudah jelas komitmennya," katanya.

Emil berharap, dengan adanya jalan Tol Cisumdawu ini bisa berkorelasi pada pertumbuhan ekonomi. Apalagi, dulu ada cerita sayur-sayuran dari Priangan kalau ke Jakarta itu sekian persen busuk tidak bisa dijual menyebabkan kerugian karena lama di jalannya.

"Nah sekarang dengan adanya seperti ini itu akan menaikkan perekonomian," katanya.

Kedua, kata dia, ada sekian persen ekonomi Jabar lari ke Cengkareng karena masyarakat lebih memilih terbang ke Cengkareng dari pada ke Kertajati.

Dengan adanya tol ini, kata dia, maka akan bergeser produksi barang dan lain-lain. Makanya, Emil optimis 2022 ekonomi sudah pulih dan bangkit salah satunya karena dibukanya tol Cisumdawu ini.

"Untuk tarif jalan tol Cisumdawu sendiri, sementara Rp 1.000 per Km," katanya.

Emil mengatakan, untuk nama Tol Cisumdawu ini ada sedikit aspirasi masyarakat menyampaikan agar nama pahlawan Sunda yang dianggap mewakili kebanggaan masyarakat Sunda digunakan untuk nama jalan tol. "Salah satunya adalah Ali Sadikin yang bisa dipertimbangkan menjadi nama jalan tol Cisumdawu ini," katanya.

Setelah tol ini tersambung, kata dia,  pemerintah Jokowi berkomitmen untuk membangun jalan tol yang lainnya di Jabar. Hal ini, sangat diapresiasi. Karena, di Jawa Barat akan ada pembangunan 6 sampai 7 jalan tol jalan.

Jalan tol tersebut, kata dia, akan dibangun, diperpanjang dan lain sebagainya. Termasuk, pekan depan pihaknya akan mulai ground-breaking jalan tol Cileunyi sampai Cilacap yang sebetulnya ditunggu-tunggu oleh masyarakat. "Karena lelangnya (jalan tol Cileunyi sampai Cilacap,red) sudah selesai," katanya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement