Ahad 20 Feb 2022 20:42 WIB

Pep Guardiola Ingin Boyong Wonderkid Barcelona Ini ke Man City

Ia biasa ditempatkan di area gelandang kanan dalam formasi 4-3-3.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain muda Barcelona Nico Gonzalez. Pelatih Manchester City sangat menginginkan jasa pemain berusia 20 tahun ini.
Foto: AP/Manu Fernandez
Pemain muda Barcelona Nico Gonzalez. Pelatih Manchester City sangat menginginkan jasa pemain berusia 20 tahun ini.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City tetap berupaya meningkatkan amunisinya. Satu pemain muda asal Spanyol, masuk radar mereka.

Dia adalah Nico Gonzalez. Pria 20 tahun itu merupakan wonderkid Barcelona. Nico menjadi starter Barca sejauh musim 2021/22 berjalan.

Baca Juga

Selama periode tersebut, ia tampil dalam 28 laga di berbagai ajang. Ia mencetak dua gol dan menyumbang dua assists. City pun terpesona melihat aksinya.

"Menurut the Sun, Pep Guardiola (pelatih Man City) telah mengidentifikasi Gonzalez sebagai tambahan ideal untuk pasukan Etihad," demikian laporan yang dikutip dari Sportsmole, Ahad (20/2).

Blaugrana menetapkan klausul pelepasan sebesar 500 juta poundsterling pada calon bintang mereka itu. Sebuah angka fantastis. Namun Raksasa Katalunya juga bisa ditekan untuk melepas Nico.

Pasalnya, gelandang tersebut menginginkan kontrak baru. Tentu saja harus ada kenaikan gaji. Saat ini, ia mendapat upah 10 ribu pounds (Rp 195 juta) per pekan di Camp Nou. 

Nico merupakan jebolan akademi La Masia. Terlihat Barcelona konsisten menjaga tradisinya. Selalu ada calon bintang di setiap generasi yang lahir dari akademi Barca.

Ia biasa ditempatkan di area gelandang kanan dalam formasi 4-3-3. Andai menuju Inggris, yang bersangkutan bakal bersaing dengan sejumlah nama. Ada Kevin de Bruyne, Bernardo Silva, dan Ilkay Gundogan yang bermain di posisi yang sama dengannya.

Barca bakal mati-matian mempertahankan andalan mereka tersebut. Blaugrana sedang membangun kekuatan baru berisikan pemain muda. Dampak positifnya, diprediksi terasa, beberapa tahun lagi.

Selain Nico, Xavi Hernandez memiliki sederet jugador belia dengan kualitas mumpuni. Ada Pedri, Ansu Fati, Ferran Torres, Frenkie de Jong, dan Eric Garcia di sana.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement