Selasa 22 Feb 2022 07:10 WIB

Milad Ke-9, SMA Muhammadiyah 4 Depok Luncurkan Dua Buku

Milad Ke-9, SMA Muhammadiyah 4 Depok Luncurkan Dua Buku

Rep: suaramuhammadiyah.id (suara muhammadiyah)/ Red: suaramuhammadiyah.id (suara muhammadiyah)
Milad Ke-9, SMA Muhammadiyah 4 Depok Luncurkan Dua Buku - Suara Muhammadiyah
Milad Ke-9, SMA Muhammadiyah 4 Depok Luncurkan Dua Buku - Suara Muhammadiyah

Milad Ke-9, SMA Muhammadiyah 4 Depok Luncurkan Dua Buku

DEPOK, Suara Muhammadiyah – Pendidik dan peserta didik Sekolah Menengah Atas (SMA) Muhammadiyah 4 Kota Depok meluncurkan dua buku bertajuk Menyapa Masa Lalu dan Gawai, Pandemi, dan Kreasi, Sabtu (19/2). Acara yang digelar secara hibrida (online via Zoom dan live Youtube dan offline) ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan milad ke-9 SMA Muhammadiyah Depok yang berlokasi di Parungbingung, Pancoran Mas, Depok.

Sekretaris Majelis Dikdasmen PD Muhammadiyah Kota Depok, Ihtianto HK MPd, mengungkapkan, dirinya optimistis melihat perkembangan Muhammadiyah di Kota Depok. Dia juga mengaku sudah tidak khawatir lagi karena di SMA Muhammadiyah 4 Depok ini terus berkembang dan melahirkan kader-kader dan generasi yang unggul.

Ihtianto berharap ke depannya, SMA Muhammadiyah 4 Depok dapat membantu sekolah-sekolah Muhammadiyah lainnya untuk berkembang dan mengikuti jejaknya. “Saya sangat optimistis, karena di masa pandemi pun, ini juga suatu hal yang luar biasa, di saat banyak sekolah yang terpuruk, SMA Muhammadiyah 4 malah melesat minat siswanya,” ujarnya, Sabtu (19/2).