Senin 04 Apr 2022 12:48 WIB

Mbappe Masih Bungkam Soal Masa Depannya

Saya belum memutuskan tentang masa depan saya. Saya baik--baik saja

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Kylian Mbappe dari PSG merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Satu Prancis antara Paris Saint Germain dan FC Lorient di stadion Parc des Princes di Paris, Ahad, 3 April 2022.
Foto: AP/Michel Euler
Kylian Mbappe dari PSG merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Satu Prancis antara Paris Saint Germain dan FC Lorient di stadion Parc des Princes di Paris, Ahad, 3 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Kylian Mbappe tampil gemilang saat Paris Saint-Germain bertemu FC Lorient pada pekan ke-30 Ligue 1 Prancis. PSG unggul telak 5-1 atas Les Merlus di Parc des Princes, Senin (4/4) dini hari WIB.

Mbappe mencetak dua gol dan menyumbang tiga assists. Terlihat ia terus membuat perbedaan di lini depan Les Parisiens. Namun masa depannya belum jelas.

Masih tanda tanya apakah ia akan bertahan di Paris atau menuju klub lain nantinya. Kontraknya di PSG hingga penghujung Juni 2022. Tersisa tiga bulan lagi.

"Saya belum memutuskan tentang masa depan saya. Saya baik--baik saja," kata Mbappe usai duel antara timnya kontra Lorient, dikutip dari ESPN.

Ia perlu memikirkan matang-matang sebelum membuat keputusan. Ada banyak elemen dan parameter baru yang dipertimbangkan. Ia juga harus berdiskusi dengan keluarganya.

Lantas apa saja elemen baru yang dimaksud? Mbappe enggan menjelaskannya. Belakangan pertemuan antaras Les Parisiens dengan perwakilan sang pemain terus berlanjut.

PSG menawarkan berbagai hal agar penyerang 23 tahun itu bertahan di Parc des Princes. Pertama, tentu saja gaji eks AS Monaco ini akan mengalami kenaikan. Berikutnya, pihak klub menjanjikan skuad yang lebih kompetitif pada musim depan.

Les Rouge-et-Bleu juga menawarkan ban kapten pada juru gedor tim nasional Prancis itu. Namun Mbappe masih bungkam. Ia menegaskan, jika sudah memutuskan, ia akan membuat pengumuman.

Ini musim kelima yang bersangkutan bermarkas di Parc des Princes. Sejauh itu, ia tampil dalam 209 laga di berbagai ajang. Ia juga mengoleksi 160 gol.

Sejumlah raksasa Eropa dikaitkan dengan Mbappe. Salah satunya Real Madrid. Belakangan Barcelona disebut-sebut ikut memburu tanda tangan sosok kelahiran Paris itu.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement