REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Erik Ten Hag dikabarkan telah melakukan pembicaraan lanjutan dengan Manchester United (MU). Ia kandidat utama calon pelatih Man United musim depan.
Saat ini, Ten Hag masih menjadi juru taktik Ajax Amsterdam. Namun ia terus berproses menuju Old trafford. Ia bahkan sudah diwawancarai para petinggi the Red Devils.
Belakangan, diskusi antara dua pihak kembali terjadi. Pria Belanda menggunakan kesempatan tersebut untuk mengutarakan keinginanannya. Jika resmi membesut MU, ia berharap pihak klub mendatangkan Ruben Neves.
"Ten Hag menjelaskan, dia memprioritaskan penadatanganan (Neves), jika dia mengambil pekerjaan di Old Trafford," demikian laporan yang dikutip dari caughtoffside.com, Jumat (8/4/2022).
Neves dinilai cocok dengan gaya sepak bola pelatih kelahiran Haaksbergen itu. Gelandang asal Portugal ini memiliki kreativitas mumpuni. Akurasi umpannya juga di atas rata-rata.
Kehadiran pesepak bola 25 tahun itu memberi dimensi baru di lini tengah Iblis Merah. Apalagi klub tersebut hampir pasti kehilangan Paul Pogba. Kontrak Pogba di Old Trafford sampai Juni 2022.
Tersisa tiga bulan lagi. Hingga kini kedua kubu belum mencapai kata sepakat untuk melanjutkan kerja sama. Pesepak bola asal Prancis itu berpotensi hengkang ke klub lain secara gratis.
Kepergian Pogba meninggalkan lubang di sektor gelandang Man United. Itulah mengapa, MU mulai dikaitkan dengan beberapa nama baru. Salah satunya Neves.
Sosok bernomor punggung delapan ini masih memperkuat Wolverhampton Wanderers. Ia tak tergantikan di lini tengah Wolves.
Sudah lima musim, Neves bermarkas di Molineux Stadium. Sejauh itu, ia tampil dalam 2017 laga di berbagai ajang. Ia juga mengoleksi 24 gol.