Jumat 29 Apr 2022 17:43 WIB

Jokowi: Presiden Putin akan Hadiri KTT G-20

Presiden Putin menyampaikan terima kasih atas undangan KTT G20.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Friska Yolandha
Presiden Rusia Vladimir Putin.
Foto: AP/Mikhail Klimentyev/Pool Sputnik Kremlin
Presiden Rusia Vladimir Putin.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pembicaraan melalui telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada Kamis (28/4/2022). Saat berkomunikasi, Presiden Putin menyampaikan terima kasih atas undangan KTT G20 dan menyatakan kehadirannya dalam acara ini.

“Presiden Putin menyampaikan terima kasih atas undangan KTT G20 dan beliau menyatakan akan hadir,” kata Jokowi dalam pernyataannya sebagai Presidensi G20 di Istana Bogor, Jawa Barat, yang disiarkan melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden, Jumat (29/4/2022).

Baca Juga

Dalam pembicaraannya ini, keduanya juga membahas mengenai situasi di Ukraina dan proses negosiasi yang masih terus berlangsung antara Rusia dan Ukraina. Jokowi pun menekankan kepada Presiden Putin agar perang dapat segera diakhiri.

Selain itu, ia juga menekankan agar solusi damai dapat terus dikedepankan dan Indonesia siap berkontribusi dalam upaya perdamaian tersebut. Dalam penyelenggaraan KTT G20, Jokowi menekankan keinginan Indonesia untuk menyatukan G20.

“Jangan sampai ada perpecahan, perdamaian dan stabilitas adalah kunci bagi pemulihan dan pembangunan ekonomi dunia,” kata Jokowi.

Selain berkomunikasi dengan Presiden Putin, Jokowi juga berkomunikasi melalui telepon dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy pada Rabu (27/4/2022). Dalam kesempatan ini, Jokowi pun mengundang Presiden Zelenskyy untuk turut menghadiri KTT G20 di Bali nanti.

Jokowi menjelaskan, G20 memiliki peran sebagai katalisator dalam pemulihan ekonomi dunia. Kondisi pandemi Covid-19 dan juga perang di Ukraina pun menjadi dua hal besar yang berpengaruh terhadap upaya pemulihan ekonomi dunia saat ini.

“Dalam konteks inilah, maka dalam pembicaraan per telepon kemarin saya mengundang Presiden Zelenskyy untuk hadir dalam KTT G20,” jelas Jokowi.

Kepada Presiden Zelenskyy, Jokowi menyampaikan kesiapan Indonesia untuk memberikan bantuan kemanusiaan. Jokowi juga menyampaikan harapan Indonesia agar perang dapat segera dihentikan dan perundingan solusi damai dapat dikedepankan.

Jokowi mengatakan, pembahasan mengenai dinamika situasi global terkini, termasuk soal perang Ukraina dan Rusia juga dilakukan dengan beberapa pemimpin negara lainnya dan juga Sekjen PBB. Jokowi menyebut, dirinya pun telah berkomunikasi dengan Kanselir Jerman, PM Jepang, PM Kanada, Presiden Prancis, PM Belanda, dan juga Sekjen PBB Antonio Guterres, serta Presiden Portugal.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement