Jumat 22 Jul 2022 19:53 WIB

Jazz Gunung Bromo 2022 Dibuka dengan Kolaborasi Musisi Lokal dan Internasional

Sesi pertama Jazz Gunung Bromo 2022 selesai pada pukul 17.30 WIB.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Qommarria Rostanti
Penampilan Irsa Destiwi feat Nesia Ardi, bersama dengan pemain saksofon asal Prancis, dalam Jazz Gunung Bromo 2022.
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Penampilan Irsa Destiwi feat Nesia Ardi, bersama dengan pemain saksofon asal Prancis, dalam Jazz Gunung Bromo 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, PROBOLINGGO -- Kabut sudah mulai menutupi rindang hijau pepohonan ketika perhelatan Jazz Gunung Bromo 2022 dimulai sekitar 16.00 WIB. Penampilan dibuka oleh musisi lokal, SweetSwingNoff, yang digawangi drummer muda berbakat, Elnoe Budiman.

“Penampilan pertama ada Elnoe, drummer masih kelas satu SMA,” kata pemain bas Indonesia, Bintang Indrianto, sesaat sebelum Jazz Gunung Bromo 2022 dimulai, Jumat (22/7/2022).

Baca Juga

Lewat kemampuannya memainkan drum, diiringi dengan anggota band lainnya ia tampak sangat mahir, sembari mengiringi penyanyi Desi Agustina menyanyikan tiga lagunya seperti “Pergi Saja”, “Sembunyi Sembunyi”, dan “Day by Day”.

Seusai penampilannya, ada persembahan skill musik antara Irsa Destiwi feat Nesia Ardi, bersama dengan pemain saksofon asal Prancis. Mereka memainkan salah satu lagu mereka yaitu “My Name is Ruby”.

“Aku terinspirasi kisahnya dari salah satu film, karena inspirasi bisa datang dari mana saja ya,” kata Irsa sebelum membawakan lagu itu.

Setalah aksi mereka selesai, berakhir pula sesi pertama Jazz Gunung Bromo 2022 pada pukul 17.30 WIB. Setelah itu jeda istirajat, shalat, dan makan sembari menunggu sesi kedua dengan para penampilan yang tersisa pada hari pertama, 22 Juli 2022.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement