Rabu 24 Aug 2022 23:09 WIB

Pemainnya Dikaitkan dengan Arsenal, Pelatih Wolves Bilang Begini

Winger Wolves Pedro Neto dilaporkan diminati Arsenal.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
 Pedro Neto, winger Wolverhampton Wanderers (Wolves) yang dilaporkan jadi incaran Arsenal.
Foto: Michael Steele / Pool via AP
Pedro Neto, winger Wolverhampton Wanderers (Wolves) yang dilaporkan jadi incaran Arsenal.

REPUBLIKA.CO.ID, WOLVERHAMPTON -- Pelatih Wolverhampton Wanderers Bruno Lage mengomentari rumor terkait winger timnya Pedro Neto. Pesepak bola asal Portugal itu dikabarkan masuk radar Arsenal.

Pelatih the Gunners Mikel Arteta butuh tambahan tenaga di sektor sayap. Pasalnya Nicolas Pepe berpotensi meninggalkan klub tersebut dengan ursa transfer edisi terkini tersisa sepakan lagi.

Baca Juga

"Sebuah pemberitaan belakagan ini menunjukkan, the Gunners mengindentifikasi Neto sebagai opsi (sebagai calon pengganti Pepe)," demikian laporan yang dikutip dari Sportsmole, Rabu (24/8/2022).

Awak media menanyakan hal itu pada Lage. Ia mengaku tak tahu apa-apa. Ia mendengar adanya isu yang beredar di luar.

Namun sejauh ini, belum terjadi sesuatu yang bersifat resmi. Artinya, tak ada pendekatan nyata yang dilakukan peminat. Neto juga tetap fokus bersama Wolves.

"Normal adanya minat ini, tetapi tidak ada yang memberi tahu saya tentang proposal apa pun," ujar Lage.

Wolves baru saja lolos ke putaran kedua Carabao Cup musim 2022/2023. Raul Jimenez dan rekan-rekan menyingkirkan Preston North End. Kini the Wanderers kembali berkonsentrasi ke Liga Primer Inggris.

Anak asuh Lage akan bertemu Newcastle United pada pekan keempat Liga Primer. Duel tersebut berlangsung di Stadion Molineux, Ahad (28/8/2022) malam WIB.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement