Ahad 04 Sep 2022 16:46 WIB

City Ditahan Villa, Guardiola: Laga Tandang di Liga Primer Selalu Sulit

Manchester City ditahan imbang Aston Villa 1-1 di Villa Park.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pelatih kepala Manchester City Pep Guardiola berbicara kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Aston Villa dan Manchester City di Villa Park di Birmingham, Inggris, Sabtu, 3 September 2022.
Foto: AP/Rui Vieira
Pelatih kepala Manchester City Pep Guardiola berbicara kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Aston Villa dan Manchester City di Villa Park di Birmingham, Inggris, Sabtu, 3 September 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BIRMINGHAM -- Manchester City gagal meraih kemenangan pada pekan keenam Liga Primer Inggris 2022/2023. City baru saja ditahan imbang tuan rumah Aston Villa 1-1 di Villa Park, Birmingham, dalam laga yang berakhir Ahad (4/9/2022) dini hari WIB. 

Setelah pertandingan, pelatih tim tamu Pep Guardiola mencoba melihat dari sisi positif. Menurutnya, mereka berada di situasi normal. Tak mudah meraih poin penuh di markas lawan.

Baca Juga

"Setiap pertandingan tandang di Liga Primer selalu sulit. (musim ini) dimulai dari Newcastle, dan kemudian pada hari ini," kata Guardiola, dikutip dari laman resmi klubnya.

Ia menerangkan, tim lawan tampil bagus. Para penggawa the Lions bertarung dalam setiap perebutan bola. Terutama ketika duel terjadi di area pertahanan mereka.

Menurut Pep, kubunya sudah kehilangan empat poin sejauh ini. Namun ia sama sekali tak menampakkan kekecewaan. Sebab, perjalanan masih panjang.

Kini mereka fokus ke tantangan selanjutnya. City akan mentas di Eropa. Panggung Liga Champions menanti skuad Biru Langit. Bernardo Silva dan rekan-rekan bakal menyambangi markas Sevilla FC. Matchday perdana Grup F UCL itu berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Jelas, City menargetkan kemenangan.

Pada saat yang sama, Guardiola berharap pasukannya tetap tenang. Ia tak mau terganggu suara-suara sumbang dari luar. Mereka hanya perlu fokus memberikan segalanya di lapangan.

"Orang-orang berbicara, tapi saya tahu ini baru permulaan. Banyak hal yang akan terjadi pada musim ini," ujarnya.

City seperti dilanda rasa penasaran pada trofi si Kuping Lebar. Setelah menjelma menjadi salah satu raksasa Eropa, The Citizens belum pernah merasakan sensasi meraih gelar tersebut.

 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement