REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Bahasa asing merupakan keterampilan yang dibutuhkan saat ini. Namun, ada banyak orang yang tidak memiliki waktu mengasah keterampilan bahasa asing di lembaga pendidikan. Di media sosial khususnya Instagram, ada banyak akun yang membantu mengasah keterampilan bahasa asing. Anda dapat memanfaatkannya sambil berselancar media sosial.
Berikut lima akun Instagram untuk meningkatkan keterampilan bahasa asing.
1. Gurukumrd
Akun centang biru dari kreator video Gurukumrd itu memiliki lebih dari 1,2 pengikut. Gurukumrd konsisten dengan mengunggah konten tentang belajar bahasa Inggris. Konten Gurukumrd sangat menarik dan menyenangkan untuk ditonton, mulai dari cara pengucapan, tantangan kosakata dengan banyak orang, kesalahan belajar bahasa Inggris, dan lain-lain. Penulis buku 100 Kesalahan Umum Bahasa Inggris itu juga sering memparodikan kata-kata yang memiliki pengucapan hampir sama.
2. Dunia_mandarin
Akun Dunia_mandarin menyajikan konten belajar bahasa Mandarin dengan menyenangkan. Kontennya menggunakan contoh kata yang ada di sekitar kita, bahkan bahasa gaul atau kekinian. Selain itu, akun ini juga memberikan contoh pengucapan beserta kata-katanya.
3. Official Koreantionary
Akun Official Koreantionary mengajak 70,5 ribu pengikutnya belajar bahasa Korea. Kontennya cukup mudah dipahami karena menggunakan kata yang umum ada di drama Korea. Akun Official Koreantionary memberikan contoh kata, cara pengucapan, dan pengaplikasian dalam kalimat sekaligus.
4. Takaojpcourse.id
Akun Takaojpcourse.id menyajikan konten menyenangkan belajar bahasa Jepang. Kontennya mengelompokkan kata yang biasa digunakan untuk satu situasi, misalnya apa saja yang diucapkan saat memberi tahu perasaan marah, kata-kata medis, contoh tawar-menawar. Takaojpcourse.id menyajikan konten dengan gambar-gambar yang lucu untuk anak-anak.
5. Belajarbahasa_jerman
Akun Belajarbahasa_jerman menhadirkan konten grammar, kosakata, dan percakapan sehari-hari dalam bahasa Jerman. Kontennya sangat mudah dipahami orang yang baru belajar bahasa Jerman.
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook