Kamis 02 Feb 2023 06:05 WIB

Mantan Pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo Meninggal Dunia

Benny Dollo adalah salah satu juru taktik paling berprestasi di Indonesia.

Benny Dollo dan pemain timnas Indonesia. Benny Dollo yang pernah melatih timnas Indonesia meninggal dunia pada Rabu (1/2/2023) dalam usia 72 tahun.
Foto: pssi
Benny Dollo dan pemain timnas Indonesia. Benny Dollo yang pernah melatih timnas Indonesia meninggal dunia pada Rabu (1/2/2023) dalam usia 72 tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih berprestasi di Indonesia Benny Dollo meninggal dunia pada Rabu (1/2/2023) dalam usia 72 tahun. Kabar duka ini disampaikan oleh Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) melalui unggahan di akun Instagramnya @appi.official.

"Turut berduka atas berpulangnya Coach Benny Dollo. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," tulis APPI.

Baca Juga

Kabar tersebut juga diunggah eks kapten timnas Indonesia, Firman Utina, juga di unggahan Instagramnya @firmanutina1515.

Benny Dollo adalah salah satu juru taktik paling berprestasi di Indonesia. Selama berkarier sebagai pelatih, Benny membawa Pelita Jaya mendapatkan tiga gelar juara Galatama, musim 1988-1999, 1990, dan 1993-1994.

Setelah itu, pria yang dikenal pula dengan sapaan Bendol tersebut mengukir tinta emas di sejarah Arema Malang dengan mengantarkan klub tersebut juara Divisi Satu Liga Indonesia (2004) dan Copa Indonesia (2005 dan 2006).

Selain Pelita Jaya dan Arema, Benny Dollo juga menangani beberapa tim lain di Indonesia seperti Persita, Persitara, Persma, Mitra Kukar, Persija, dan Sriwijaya FC.

Kinerja yang apik di level klub membuat PSSI memercayakan kursi pelatih tim nasional Indonesia untuk Benny. Di skuad berjuluk Garuda, laki-laki asal Manado itu menyumbangkan satu gelar kampiun yakni di Piala Kemerdekaan pada 2008.

Selepas pensiun dari dunia sepak bola, nama Bendol jarang terdengar. Berbagai kabar menyebut, Bendol menderita beberapa penyakit yang membuatnya banyak menghabiskan waktu di rumah.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement