Rabu 08 Feb 2023 10:14 WIB

Qatar Kirim 10 Ribu Rumah Mobil untuk Korban Gempa Turki dan Suriah

Bantuan Qatar akan meringankan beban penderitaan korban gempa Turki dan Suriah.

Rep: Mabruroh/ Red: Erdy Nasrul
Masjid bersejarah Yeni di Malatya hancur akibat gempa bumi 7,7 magnitudo di distrik Pazarcik, Kahramanmaras, Malatya, Turki, 6 Februari 2023.
Foto: DHA Photo
Masjid bersejarah Yeni di Malatya hancur akibat gempa bumi 7,7 magnitudo di distrik Pazarcik, Kahramanmaras, Malatya, Turki, 6 Februari 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Qatar akan mengirim 10 ribu rumah mobil ke Turki dan Suriah setelah gempa bumi dahsyat mengguncang kedua negara itu. Pernyataan ini dikeluarkan oleh Kementerian Luar Negeri Qatar dalam sebuah pernyataan pada Selasa (7/2/2023).

“Langkah tersebut merupakan bagian dari upaya Qatar untuk berkontribusi meringankan korban gempa di Suriah dan Türkiye," bunyi pernyataan itu, dilansir dari  Daily Sabah, Rabu (8/2/2023).

Baca Juga

Pada Senin (6/2/2023), Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani memerintahkan peluncuran angkutan udara untuk membantu korban gempa di Turki. Tim penyelamat, rumah sakit lapangan, bantuan kemanusiaan, tenda dan perlengkapan musim dingin juga akan dikirim ke negara itu.

Gempa berkekuatan 7,7 melanda provinsi Kahramanmaras Turki selatan pada Senin dini hari. Disusul kemudian dengan gampa yang masih sama besarnya 7,6 skala ricter menghantam daerah yang sama pada sore hari.

Berdasarkan data terbaru, jumlah korban jiwa telah mencapai 5.800 orang dan korban luka mencapai 34 ribu.

Wakil Presiden Fuat Oktay mengatakan pada Selasa (7/2/2023), semua bandara dan helikopter akan terus bekerja sepanjang malam sebagai bagian dari upaya bantuan bencana. Lebih dari 450 ribu orang telah berlindung di asrama mahasiswa.

Dalam konferensi pers sebelumnya, Kepala Direktorat Gempa dan Pengurangan Risiko, Orhan Tatar, mengatakan setidaknya 435 gempa susulan terjadi setelah dua gempa besar tersebut.

“Sekitar 60.217 petugas darurat bekerja di daerah tersebut, termasuk 3.200 personel dari 65 negara,” kata Tatar.

Menyerukan semua warga untuk menahan diri memasuki bangunan yang rusak, Tatar mengatakan gempa susulan dapat menghancurkan mereka sepenuhnya. Dia juga mengimbau warga untuk tidak menggunakan telepon kecuali dalam keadaan darurat.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement