Senin 13 Feb 2023 13:37 WIB

4 Sebab Peristiwa Isra Miraj Disebut Dahsyat

Isra dan miraj termasuk peristiwa sejarah yang selalu dikaji.

Rep: Rossy Handayani/ Red: Erdy Nasrul
Kubbatus Sakhrah diyakini sebagai tempat Nabi Muhammad berpijak sebelum ke langit menuju Sidratul Muntaha bertemu Allah dalam Isra dan Miraj.
Foto: AP/ Mahmoud Illean
Kubbatus Sakhrah diyakini sebagai tempat Nabi Muhammad berpijak sebelum ke langit menuju Sidratul Muntaha bertemu Allah dalam Isra dan Miraj.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peristiwa Isra Miraj yang dialami nabi Muhammad ﷺ harus diyakini oleh setiap umat islam. Isra Miraj juga dianggap sebagai peristiwa yang dahsyat karena beberapa alasan.

Dikutip dari buku Keajaiban Peristiwa Isra Miraj karya Abu Ubaidah Yusuf, sesungguhnya isra dan miraj termasuk peristiwa sejarah yang sangat dahsyat dalam Islam, karena beberapa hal:

Baca Juga

1. Peristiwa dahsyat ini bukan hanya peristiwa yang terjadi di bumi semata, melainkan peristiwa dahsyat yang berhubungan dengan bumi dan langit. Suatu hal yang tidak pernah terjadi dalam peristiwa lainnya.

2. Peristiwa ini merupakan mukjizat dan tanda besar tentang kebenaran Nabi Muhammad ﷺ dan risalah yang beliau emban.