Senin 20 Feb 2023 09:54 WIB

Masyarakat Didorong Kuasai Kemampuan Dasar Digital di Tengah Ketergantungan pada Internet

Kemampuan yang sering digunakan salah satunya saat memakai mesin pencarian.

Red: Gilang Akbar Prambadi
Jaringan internet (ilustrasi).
Foto: Www.freepik.com
Jaringan internet (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masa pandemi telah membawa perubahan pola kerja menjadi hybrid setelah melewati fase daring atau remote working yang bisa dilakukan di mana saja termasuk dari rumah. Hal ini menyebabkan peningkatan pengguna internet yang pada 2022 menurut We Are Social dan Hoot Suit mencapai 204,7 juta atar 73,7 persen dari populasi Indonesia. 

Tak sekadar menjadi pengguna saja, individu pemakainya harus memiliki kecakapan digital dengan mengetahui, memahami dan menggunakan perangkat keras dan lunak dalam lanskap digital. Termasuk di dalamnya yaitu menggunakan mesin pencarian informasi, aplikasi percakapan dan media sosial, serta aplikasi dompet digital, marketplace dan transaksi digital.

Baca Juga

“Pengetahuan dasar pengoperasian perangkat lunak dan apikasi ini sebenarnya sudah dilakukan sehari-hari saat kita memakai laptop atau ponsel pribadi,” ungkap Tio Prasetyo, Market Lead for FIFA Indonesia, narasumber kegiatan literasi digital #makincakapdigital 2023 segmen Pendidikan DKI Jakarta Banten, akhir pekan kemarin.

Kemampuan dasar digital yang sering digunakan salah satunya saat memakai mesin pencarian. Namun tak sekadar mengetik kata kunci yang sedang dicari informasinya, penggunaan mesin pencarian bisa lebih efektif lagi begitu tahu beberapa fitur penting untuk mengoptimalkannya.