Kamis 11 May 2023 17:32 WIB

Arema FC Incar Pemain Timnas Indonesia U-22

Arema FC menginginkan pemain dengan karakter yang mampu bermain di sejumlah posisi.

Tangkapan layar pelatih Arema FC, I Putu Gede Swi Santoso.
Foto: antara
Tangkapan layar pelatih Arema FC, I Putu Gede Swi Santoso.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Arema FC menyatakan sedang mengincar salah satu pemain timnas U-22 Indonesia  yang saat ini tengah membela Merah Putih di ajang SEA Games 2023 di Kamboja. Meskipun demikian, pelatih Arema FC I Putu Gede Swi Santoso masih enggan memerinci nama pemain yang diincar tersebut.

"Insya Allah ada, semoga dia sukses (di SEA Games 2023)," kata Putu Gede dilansir laman resmi klub, Kamis (11/5/2023).

Baca Juga

Putu Gede menjelaskan, salah satu kriteria yang diinginkan oleh Arema FC adalah memiliki pemain dengan karakter mampu bermain di sejumlah posisi sesuai kebutuhan skuad berjuluk Singo Edan saat ini.

Menurut Putu Gede, manajemen Arema FC saat ini masih menunggu kepulangan pemain yang diincar tersebut. Namun, ia juga mengakui bahwa pemain yang saat ini membela timnas Indonesia di Kamboja itu juga banyak diincar oleh klub lain. "Posisinya bisa bermain di mana-mana. Minimal satu pemain, maksimal ada beberapa. Rata-rata mereka banyak diincar (oleh tim lain)," katanya.

Putu Gede menambahkan, regulasi baru tentang pemain asing juga akan berpengaruh terhadap tim-tim yang berlaga d Liga 1, salah satunya adalah proses rekrutmen pemain lokal. "Kalau dilihat dari regulasi pemain asing yang bertambah, itu yang mengubah situasi rekrutmen pemain lokal," ujarnya.

Saat ini, Arema FC tengah berbenah menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2023/2024. Skuad Singo Edan juga sudah melakukan tes kondisi kebugaran fisik sebagai salah satu upaya mempersiapkan diri menghadapi kompetisi.

Selain itu, Arema FC juga dikabarkan akan mendatangkan sejumlah pemain baru dari dalam dan luar negeri untuk memperkuat klub yang berusia 35 tahun tersebut. Salah satu pemain baru yang akan memperkuat Singo Edantersebut, dikabarkan berasal dari Liga 2.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement