Senin 15 May 2023 20:49 WIB

Jelang Leg II Semifinal Liga Champions Vs Milan, Inzaghi Perlakukan Sama dengan Laga Lain

Inter Milan di posisi yang diuntungkan dengan kemenangan 2-0 pada leg pertama.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi.
Foto: AP Photo/Luca Bruno
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi.

REPUBLIKA.CO.ID, SAN SIRO -- Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi menyadari bahwa leg kedua babak semifinal Liga Champions melawan AC Milan, Rabu (17/5/2023) dini hari WIB, merupakan pertandingan penting dan menentukan. Namun Inzaghi mengatakan dirinya memberlakukan semua pertandingan dalam posisi yang sama.

Nerazzuri berada di posisi yang diuntungkan dengan kemenangan 2-0 pada leg pertama. Inzaghi menekankan kepada pemainnya agar tampil sesuai dengan karakter Inter. Ia mengeklaim Inter mempunyai tim yang kuat di lini depan dan siap kembali menjebol gawang Milan.

Baca Juga

Langkah Inter mencapai semifinal dan ambang lolos ke final sebuah perjalanan yang mencengangkan. Pasalnya, Inter tergabung di grup neraka yang dihuni oleh Bayern Muenchen dan Barcelona. Namun di luar dugaan, Inter justru yang melangkah lebih jauh.

Inzaghi mengakui pada undian grup Agustus 2022 lalu sedikit kecewa saat mengetahui satu grup dengan dua raksasa Eropa tersebut. Namun dengan penuh keyakinan Inter mampu lolos dari fase grup. Dan kini ia bersiap melakoni laga penentu di leg kedua semifinal.

"Besok saya tidak ragu, para pendukung selalu bersama kami di saat-saat buruk dan baik,” ujar Inzaghi dilansir dari Football Italia, Senin (15/5/2023).

Pencapaian Inzaghi yang sukses membawa Inter ke semifinal Liga Champions dan final Coppa Italia membuat sebagian suporter menilai sang pelatih layak mendapatkan penghormatan. Inzaghi pun terharu dan mengucapkan terima kasih kepada suporter.

Inzaghi menegaskan kesuksesannya membawa Inter ke semifinal dan final Coppa Italia tak lepas dari dukungan suporter. Selain itu, pekerjaan tim juga sangat baik secara keseluruhan meskipun ada jeda Piala Dunia 2022. Meskipun sempat mengalami kesulitan beberapa pekan lalu namun kini Inter mulai bangkit.

“Kami tahu siapa yang akan kami hadapi, tetapi kami juga tahu bahwa kami sedang dalam performa yang sangat baik. Kami siap untuk pertandingan sebesar ini. Kami telah melewatinya dengan tim yang sangat kuat seperti Benfica, meskipun itu bukan derbi, hasilnya luar biasa,” kata Inzaghi menegaskan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement