REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jordi Alba dipastikan akan meninggalkan Barcelona di akhir musim panas ini setelah 11 tahun membela klub Katalunya tersebut. Kabar kepergiannya itu muncul dua pekan setelah Barcelona mengumumkan bahwa kaptennya, Sergio Busquets, juga tidak lagi berseragam Blaugrana pada musim depan.
"Barcelona dan Alba telah sepakat mengakhiri kontrak sang pemain setahun lebih yang berlaku hingga musim 2023/2024," kata Barcelona di situs resminya, Kamis (25/5/2023). "Barcelona mengucapkan terima kasih kepada Jordi Alba atas profesionalitas, komitmen, dedikasi, dan selalu positif serta perlakuan hangatnya kepada keluarga Barcelona."
Kontrak Alba baru akan habis akhir musim depan, tetapi bek sayap berusia 34 tahun itu memutuskan untuk mencari tantangan baru sebagai pemain bebas transfer.
Alba bergabung dengan Barcelona dari Valencia pada tahun 2012 dengan nilai transfer sebesar 14 juta euro. Selama berada di Barca, Alba telah memenangkan enam gelar La Liga Spanyol termasuk musim ini dan Liga Champions pada tahun 2015.
Hingga saat ini, Alba telah membuat 458 penampilan untuk Barca dan mencetak 27 gol. Waktu bermainnya turun drastis musim ini karena pelatih Xavi Hernandez lebih memilih untuk menurunkan pemain muda Alejandre Balde.
Jordi Alba dinilai tidak akan menjadi pemain terakhir yang akan hengkang dari Barcelona di akhir musim ini.
Barcelona akan menghadapi Real Mallorca dalam lanjutan La Liga Spanyol di Camp Nou pada Senin (29/5/2023) dini hari WIB. Ini akan menjadi pertandingan kandang terakhir Jordi Alba di Camp Nou sebelum meninggalkan Barcelona.