Rabu 28 Jun 2023 06:42 WIB

Resep Kari Kambing di Hari Raya Idul Adha, Maknyus!

Daging kurban bisa dimasak dengan berbagai resep

Rep: Muhyiddin Yamin/ Red: Partner
.
Foto: network /Muhyiddin Yamin
.

Kari kambing atau gulai kambing adalah makanan tradisional Indonesia yang biasa dimakan di Hari Raya Idul Adha. Foto: Freepik.
Kari kambing atau gulai kambing adalah makanan tradisional Indonesia yang biasa dimakan di Hari Raya Idul Adha. Foto: Freepik.

BOYANESIA -- Salam toghellen (saudara) .Pada momentum Hari Raya Idul Adha 1444 H/ 2023 M, banyak orang yang berkurban. Setelah menyembelih hewan, daging kurban pun dibagikan kepada masyarakat dengan tujuan bersedekah.

Jika sobat mendapat bagian dari daging kurban tersebut, bisa dimasak dengan berbagai resep masakan. Misalnya, sobat bisa membuat masakan gulai kambing, sate kambing, daging rendang, kari kambing atau di buat makanan lain seperti bakso daging, dan lain-lain.

Setelah sobat memiliki bahan utama yang akan dimasak, tinggal siapkan bahan lain yang dibutuhkan. Namun, sebelum itu, sobat perlu menentukan dulu jenis masakan yang akan kita masak. Salah satu masakan yang enak dan cocok untuk dimakan dengan ketupat selain rendang dan gulai ialah masak kari kambing.

Resep masak kari kambing yang akan dibagikan kepada sobat boyanesia di bawah ini setara dengan empat porsi orang dewasa. Caranya cukup mudah dengan dimasak selama 60 menit. Resep ini diambil dari buku “Menu Hari Raya ; Hantaran Puasa & Lebaran” yang disusun oleh Tim Primasara.

Berikut Resep Masak Kari Kambing:

Bahan

- 1.000 g daging kambing berikut tulangnya

- 3 sdm minyak goreng

- 150 g bumbu dasar orange

- 1 sdm bumbu kari bubuk

- 3 batang serai, memarkan

- 10 lembar daun jeruk

- 1.000 ml air panas

- 1.000 ml santan Dari ¾ butir kelapa

Bumbu Halus

- 200 g cabai merah besar tanpa biji

- 150 g bawang putih

- 400 g bawang merah

- 100 g kemiri

- 10 cm kunyit

- 5 cm jahe

- 5 cm lengkuas

- 2 sdm ketumbar

- ¾ sdt jintan

- ½ sdt adas manis

- 1 sdm garam

- 75 ml minyak goreng

- 1 sdt gula pasir

Pelengkap

- Bawang goreng

-Acar pelengkap

Cara Membuat :

1. Potong-potong daging kambing beserta tulangnya ukuran 5 cm atau sesuai selera

2. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu dasar orange, tambahkan bumbu kari bubuk, serai, daun jeruk kemudian aduk hingga berbau harum

3. Masukkan daging kambing lalu masak hingga daging kaku, masukkan air panas. Masak terus hingga daging empuk dan cairannya tinggal sedikit. Jika daging masih keras, tambahkan air panas secukupnya.

4. Tuang santan kedalam panci, timba-timba santan hingga mendidih agar tidak pecah. Setelah mendidih kecilkan api, masak terus hingga semua bahan matang, santan berminyak dan cairan tinggal -+750 ml. lalu angkat.

5. Pindahkan masakan kedalam wadah/kemasan. Kemas bawang goreng dan acara secara terpisah

sumber : https://boyanesia.republika.co.id/posts/225414/resep-kari-kambing-di-hari-raya-idul-adha-maknyus-
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement