Ahad 13 Aug 2023 13:18 WIB

Setuju Golkar-PAN Gabung Koalisi, Muhaimin: Asal Cawapresnya Saya

Tak ada syarat yang diberikan kepada Golkar-PAN untuk bergabung dengan koalisi PKB

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Esthi Maharani
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menandatangan saat deklarasi dukungan Pilpres 2024 disaksikan Ketua Umum PAN, Ketua Umum Partai Golkar,  Ketua Umum Partai Gerindra   di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Ahad (13/8/2023).
Foto: Republika/Prayogi
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menandatangan saat deklarasi dukungan Pilpres 2024 disaksikan Ketua Umum PAN, Ketua Umum Partai Golkar, Ketua Umum Partai Gerindra di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Ahad (13/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar menyambut baik deklarasi dukungan yang dilakukan Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Ia mengatakan tak ada syarat yang diberikan kepada kedua partai tersebut untuk bergabung dengan koalisinya.

"Tidak ada pengajuan (syarat) apapun," ujar Muhaimin ketika ingin meninggalkan Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Ahad (13/8/2024).

Baca Juga

Ia juga mengklaim, tak adanya instruksi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Dirinya pun setuju terkait bergabungnya kedua partai tersebut karena permintaan Partai Gerindra.

"Saya cuma dimintain temen-temen Gerindra, setuju gak? Ya setuju, asal (calon) wapresnya saya," ujar Muhaimin.