Ahad 20 Aug 2023 22:29 WIB

Berat Badan Rapper Post Malone Turun 25 Kilogram Setelah Setop Minum Soda

Post Malone menyebutkan bahwa minuman soda jadi penyebab utama naiknya berat badan.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nora Azizah
Rapper dan penyanyi asal Amerika, Post Malone.
Foto: AP/CBS/Recording Academy
Rapper dan penyanyi asal Amerika, Post Malone.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rapper dan penyanyi asal Amerika, Post Malone, bercerita tentang perjalanannya dalam menurunkan berat badan. Malone mengaku berhasil menurunkan berat badan sampai 25 kilogram setelah menghilangkan soda dari dietnya.

Dalam sebuah podcast, Malone mengatakan bahwa soda merupakan kontributor utama dari penambahan berat badan dan masalah kesehatan yang dialaminya.

Baca Juga

“Tapi jika saya melakukan pertunjukan yang hebat, saya merasa sedikit nakal. Saya akan minum soda dengan es, tapi ya hanya sedikit,” kata Malone seperti dilansir India Today, Ahad (20/8/2023).

Sebelum menghilangkan soda dari pola makannya, Malone mengungkapkan bahwa berat badannya bisa mencapai 110 kilogram. Lalu sejak menghindari minuman manis dan soda, berat badannya turun menjadi hampir 84 kilogram.

Keputusan Malone untuk mengatasi penurunan berat badan muncul setelah para penggemarnya mulai berspekulasi tentang perubahan fisiknya yang drastis. Beberapa bahkan berasumsi bahwa hal itu disebabkan oleh penggunaan narkoba.

Menanggapi hal ini, Malone membuat unggahan di Instagram untuk mengklarifikasi bahwa ia tidak terlibat dalam aktivitas yang berhubungan dengan narkoba. Dia menekankan bahwa dia memprioritaskan kesehatan dan benar-benar menikmati penampilannya di atas panggung.

Selain itu, Malone juga termotivasi untuk menerapkan pola hidup lebih sehat dan menurunkan berat badan setelah menjadi seorang ayah. “Saya kira menjadi seorang ayah membuat saya memutuskan untuk berhenti minum soda, dan mulai makan lebih sehat, sehingga saya dapat menemani malaikat kecil saya,” kata dia.

Post Malone dikenal dengan lagu-lagu populernya seperti "Sunflower", "Rockstar", "White Iverson", "I Like You", dan "Goodbye".

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement