Rabu 23 Aug 2023 20:07 WIB

Anak-Anak di Garut Diedukasi Soal ‘4G’

Salah satu tujuan 4G mengedukasi anak-anak untuk mengonsumsi protein hewani.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Irfan Fitrat
Anak-anak mengikuti kegiatan Diskannak 4G yang digelar di Sentra Kuliner Ikan Garut, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (23/8/2023).
Foto: Dok Diskominfo Kabupaten Garut
Anak-anak mengikuti kegiatan Diskannak 4G yang digelar di Sentra Kuliner Ikan Garut, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (23/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT — Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskannak) Kabupaten Garut, Jawa Barat, menggelar kegiatan “Diskannak 4G” yang melibatkan anak-anak sekolah dasar (SD), Rabu (23/8/2023). Salah satu tujuan kegiatan Diskannak 4G ini untuk mengajak anak-anak mengonsumsi protein hewani.

Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Garut Teti Sarifeni menjelaskan, 4G terdiri atas Gemarikan (Gemar Makan Ikan), Gerimis (Gemar Minum Susu), Germatel (Gemar Makan Telur), dan Gembira (Gerakan Basmi Rabies).

Baca Juga

Saat kegiatan itu, anak-anak diberikan pengetahuan terkait manfaat makan ikan, telur, dan minum susu. Anak-anak juga diberikan kudapan olahan ikan, susu, dan telur, yang dimakan secara bersama-sama. “Gerakan ini dilakukan untuk mencegah stunting di Kabupaten Garut,” kata Teti. 

Pelaksana Tugas Kepala Diskannak Kabupaten Garut Dyah Savitri mengatakan, kegiatan yang merupakan bagian dari peringatan ke-78 Hari Kemerdekaan Republik Indonesia itu diikuti lebih dari seratus siswa SD.