Senin 09 Oct 2023 12:17 WIB

Terus Berprestasi, Mahasiswa Universitas BSI Kembali Naik Podium Kejuaraan Grasstrack

Di Universitas BSI mendapatkan pembinaan dari kampus agar selalu dapat berprestasi.

Swallow Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Grasstrack Putaran Ke 4 Region Kalimantan dan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Grasstrack Putaran ke 4 Kalimantan Barat 2023.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
Swallow Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Grasstrack Putaran Ke 4 Region Kalimantan dan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Grasstrack Putaran ke 4 Kalimantan Barat 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Swallow Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Grasstrack Putaran Ke 4 Region Kalimantan dan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Grasstrack Putaran ke 4 Kalimantan Barat 2023 merupakan ajang balap motor cross yang diadakan untuk mencari pembalap berbakat dari seluruh daerah di Kalimantan Barat dan kali ini kejuaraan ini dilangsungkan di Sirkuit Juang, Kalimantan Barat, pada 23-24 September 2023. Kejuaraan ini diikuti oleh ratusan pembalap dari tingkat lokal bahkan hingga nasional, di mana salah satu dari ratusan pembalap tersebut merupakan mahasiswa Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Pontianak. 

Irvan Fadillah yang menjadi salah satu perwakilan di ajang balap grasstrack ini merupakan Mahasiswa semester lima program studi sistem informasi. Irvan sendiri merupakan salah satu atlet berbakat yang ada di Universitas BSI dan mendapatkan pembinaan dari kampus agar selalu dapat berprestasi dan kali ini di ajang tingkat nasional dan provinsi ini Irvan kembali menjuarai ajang balap ini yaitu berhasil meraih juara ke IV kategori trail STD 155 Pro. 

Baca Juga

Sebelum berhasil meraih juara di Kejuaraan nasional ini, Irvan juga berhasil finish urutan ke-8 dan mendapatkan medali pada ajang sejenis, yaitu ajang Yamaha Enduro Challlenge Seri 2 dan berhasil melewati ratusan pembalap lainnya. 

Irvan mengatakan, balap grasstrack ini memang hobi yang tersalurkan di mana sebelumnya ia takut ketika kuliah hobi dan bakatnya ini tidak dapat dilakukan karena kesibukan kuliah, tugas, dan waktu kuliah yang tidak pasti sehingga sulit mengatur waktu, tapi ternyata dia salah besar. 

Menurutnya, berkuliah di Universitas BSI tidak menghambat karier dan hobinya sebagai pembalap, malah saat ini kampus memberikan banyak sekali kemudahan dan toleransi, bahkan mendapatkan pendanaan untuk hobinya ini. 

“Ketika mau masuk kuliah dulu, saya takut hobi saya ini tidak bisa tersalurkan karena kesibukan kuliah, tugas, dan ketidakpastian waktu kuliah, tapi ternyata saya salah besar, di Universitas BSI saya mendapatkan banyak dukungan, tidak hanya berupa kemudahan dan toleransi ketika kuliah, bahkan saya mendapatkan pendanaan untuk hobi dan karier saya ini,” ujar Irvan dalam keterangan tertulis Senin (9/10/2023). 

Sementara itu, Yoki Firmansyah selaku koordinator bidang nonakademik Universitas BSI Kampus Pontianak mengungkapkan akan selalu mendukung semua atlit yang berkuliah di Universitas BSI, dukungan bisa berupa apa saja, tidak selamanya berupa uang, bisa jadi beasiswa, peralatan, sponsor, dan banyak lainnya. 

“Kami dari Universitas BSI akan selalu mendukung atlet yang berkuliah di sini, dukungan tidak selamanya berupa uang, bisa jadi berupa peralatan, beasiswa, sponsor, dan lain lain,” ujarnya.  

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement