Jumat 13 Oct 2023 12:50 WIB

BPH Migas Banyak Temukan SPBU Ngaco dalam Salurkan BBM Subsidi

Banyak yang tidak mengikuti ketentuan yang ada.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Lida Puspaningtyas
Sejumlah pengendara sepeda motor antre untuk mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Pertamina Riau, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (1/9/2023).
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Sejumlah pengendara sepeda motor antre untuk mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Pertamina Riau, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (1/9/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Bahan Bakar Minyak (BBM) Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Sentot Harijady Bradjanto Tri Putro melakukan peninjauan Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) di Medan, Sumatera Utara. Pemantauan ini tidak hanya mengawasi distribusi BBM bersubsidi, tapi juga untuk melihat keamanan, pengelolaan, dan mutu pelayanan SPBU.

"Di SPBU yang kita tinjau ini, ternyata banyak yang tidak mengikuti ketentuan yang ada. Di antaranya safety fire-nya itu sudah expired. Bahaya sekali. Titik pintu masuk ke tangki penyimpan itu sepertinya tidak pernah disentuh dan ada juga yang banjir," terang Sentot melalui siaran persnya, Jumat (13/10/2023).

Selain itu, Sentot juga mengomentari terkait dengan CCTV di area SPBU yang tidak mengarah ke plat nomor kendaraan.

"Ini juga fatal sekali. Hanya tampak di depan saja. Ini mencerminkan tidak adanya kepedulian dari pengelola atau manajemen. Tidak mengawasi sejauh mana manajerial dari SPBU ini melakukan pengawasan," tegasnya.

Dirinya berharap pengelola SPBU menindaklanjuti temuan ini sesegera mungkin. "Harapannya ini harus diupgraded dan mereka harus mengikuti prosedur yang ada, terkait dengan pelayanan primanya, pengelolaan SPBU, safety-nya ditingkatkan, kemudian mutunya juga. Selain itu, terkait dengan petugasnya itu juga harusnya mendapatkan bimbingan teknis," pungkasnya. 

Sementara itu, Sales Area Manager Retail Pertamina Patra Niaga Medan Gusti Anggara Permana menjelaskan, pihaknya mendapati ada yang perlu diperbaiki sebagai tindak lanjut pemantauan yang telah dilakukan. 

"Kami improve mengenai manajemen SPBU itu sendiri dan ini menjadi suatu catatan kami untuk juga lebih fokus dalam melakukan pembinaan kepada SPBU," tambahnya.

Hal yang sama disampaikan Ketua DPC Hiswana Migas Sumatera Utara Haris Razali. Menurutnya, pihaknya akan berbenah dan ke depan lebih meningkatkan kontrol terhadap anggotanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement