Senin 30 Oct 2023 16:32 WIB

Dianggap Pro Israel, Unggahan Ceasefire Raline Shah Diprotes Warganet

Raline dianggap warganet abu-abu dalam menyikapi serangan Israel ke Palestina.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Friska Yolandha
Raline Shah
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Raline Shah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Unggahan media sosial aktris Raline Shah yang menyuarakan gencatan senjata antara Israel dan Palestina memicu reaksi keras dari warganet. Lewat akun media sosial @ralineshah, sang aktris mengunggah imbauan gencatan senjata atau ceasefire.

"Ceasefire now. End the siege on Gaza. (Lakukan gencatan senjata sekarang. Akhiri serangan berlarut-larut di Gaza)," ujar Raline pada Ahad (30/10/2023). 

Baca Juga

Foto yang dia unggah menampilkan data dari gazaispalestine.com, mengenai korban jiwa di Gaza. Dalam foto itu, terpampang data memilukan bahwa sebanyak 6.546 warga Palestina telah terbunuh akibat serangan Israel. Lebih dari 2.700 korban jiwa adalah anak-anak. 

Namun, aksi Raline mengunggah hal tersebut justru menjadi sasaran nyinyiran oleh warganet. Ada apa?