Senin 30 Oct 2023 23:35 WIB

Ini Upaya Para Ning dan Nyai Tapal Kuda Perkuat Dukungan untuk Ganjar-Mahfud di Jember

Acara tersebut beelangsung di Ponpes Al-Falah Jember, Jawa Timur.

Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur dalam komunitas Nawaning JAGA-NU Tapal Kuda melakukan pertemuan. Acara tersebut beelangsung di Ponpes Al-Falah Jember, Jawa Timur.
Foto: Dok. Web
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur dalam komunitas Nawaning JAGA-NU Tapal Kuda melakukan pertemuan. Acara tersebut beelangsung di Ponpes Al-Falah Jember, Jawa Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, JEMBER -- Sebagai bagian dari Perkuatan dukungan terhadap pasangan Ganjar-Mahfud di Jawa Timur, khususnya wilayah Tapal Kuda menjelang pemilihan presiden dan wakil presiden, sejumlah tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur dalam komunitas Nawaning JAGA-NU Tapal Kuda melakukan pertemuan. Acara tersebut beelangsung di Ponpes Al-Falah Jember, Jawa Timur. Berbagai tokoh dari Jawa Timur pun hadir, termasuk KH Nur Kholis, salah satu pembina Nawaning Jaga-NU dan pengasuh Ponpes Kapu Salafiyah Kediri.

Gus Tantowi, Muharrik dan pengasuh Ponpes Al-Falah Jember, turut hadir dalam acara ini. Juga hadir KH M Toifur Al-Busthomi, pengasuh Ponpes Al-Falah Jember. Serta sekitar 28 orang peserta dari wilayah Tapal Kuda, seperti Jember, Lumajang, Bondowoso, Probolinggo, Situbondo, dan Banyuwangi.

Baca Juga

KH M Toifur yang memberikan pandangan positif terhadap pasangan Ganjar-Mahfud. Beliau menjelaskan, "Pak Ganjar pernah menjabat Gubernur dan wakilnya adalah Gus Yazin putra guru saya mbah Maimoen Zubair. Mbah Moen saja merestui dan mendukung Ganjar sebagai pemimpin dengan mengizinkan putranya, apalagi lagi kita sebagai santri, ya, Wajib mendukung Ganjar," kata dia, demikian dilansir dari Antara, Senin (30/10/2023). 

Lebih lanjut, KH M Toifur menyoroti kebersihan dan ketegasan Pak Mahfud, "Pak Mahfud adalah seorang profesional didikan Gus Dur. Beliau di antara calon yang paling bersih dan tegas. Terlibat politik memenangkan calon yang terbaik dan bersih, termasuk bentuk keperdulian kita terhadap umat Rasulullah," kata dia. 

Gus Tantowi, pengasuh Ponpes Al-Falah Jember, memberikan penguatan bahwa Ganjar-Mahfud adalah pasangan yang mewakili kalangan profesional, mewakili NU, dan diyakini akan menang satu putaran.

Dengan semangat persatuan dan keyakinan, pembentukan simpul Nawaning JAGA-NU Jatim zona Tapal Kuda ini menjadi langkah awal untuk memperkuat basis dukungan bagi pasangan Ganjar-Mahfud di Jawa Timur menjelang pemilihan. 

Adapun seperti dinukil dari Antara, Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement