Senin 06 Nov 2023 05:57 WIB

Gol Emosional Diaz Hindarkan Liverpool dari Kekalahan Lawan Tim Gurem Luton

Liverpool ditahan imbang Luton Town 1-1 dalam lanjutan Liga Primer Inggris.

Penyerang Liverpool Luis Diaz merayakan golnya ke gawang Luton Town dengan menunjukkan kaus dalam yang bertuliskan imbauan untuk kelompol bersenjata untuk membebaskan ayahnya.
Foto: AP Photo/Alastair Grant
Penyerang Liverpool Luis Diaz merayakan golnya ke gawang Luton Town dengan menunjukkan kaus dalam yang bertuliskan imbauan untuk kelompol bersenjata untuk membebaskan ayahnya.

REPUBLIKA.CO.ID, LUTON -- Penyerang Liverpool asal Kolombia Luis Diaz masuk dari bangku cadangan pada Senin (6/11/2023) dini hari WIB untuk mencetak gol penyeimbang yang emosional pada menit-menit akhir pertandingan kontra Luton Town dalam lanjutan Liga Primer Inggris. Gol Diaz di Kenilworth Road membuat skor imbang 1-1 yang bertahan hingga akhir. Diaz mendedikasikan gol tersebut untuk ayahnya yang diculik.

Pemain berusia 26 tahun itu tidak masuk dalam pertandingan Liverpool akhir pekan lalu setelah orang tuanya diculik oleh kelompok bersenjata di Kolombia. Namun ia meminta untuk kembali ke skuad dan manajer Liverpool Jurgen Klopp memasukkannya pada menit-menit akhir saat the Reds tertinggal satu gol dari lawannya yang berstatus tim.

Baca Juga

Saat Liverpool terus menyerang, Diaz melompat untuk menyambut umpan silang Harvey Elliott pada menit kelima injury time, sebelum memperlihatkan kaus dalam bertuliskan "Kebebasan untuk ayah".

Sebuah gerakan gerilyawan Kolombia mengatakan bahwa mereka akan membebaskan ayah Diaz, setelah sebelumnya membebaskan ibunya.

"Momen yang luar biasa tetapi tidak mengubah situasi. Yang terpenting adalah ayahnya dibebaskan," kata Klopp. "Luar biasa dia ingin berada di sini. Bagi kami gol yang sangat penting dan baginya sangat penting dan emosional, tapi hanya itu."

Berada di posisi tertinggal hampir sepanjang pertandingan, tim promosi Luton sempat unggul secara mengejutkan ketika Ross Barkley maju pada menit ke-80 untuk melepaskan Issa Kabore. Issa kemudian memberikan umpan pada Tahith Chong yang berhasil menaklukkan penjaga gawang Liverpool Alisson.

Hal tersebut memicu kegembiraan di stadion Kenilworth Road yang kuno dan berisik, yang berkapasitas lebih dari 11.000 orang. Para penggemar tim yang berada di peringkat 17 klasemen tersebut memimpikan kemenangan kandang pertama di liga musim ini dan kemenangan pertama atas the Reds sejak Februari 1991.

"Ketika Anda mencetak gol pada menit-menit akhir, Anda sudah berpikir untuk memenangkan pertandingan," kata Chong. "Namun Anda tahu mereka memiliki kualitas dan akan terus menyerang dan sayangnya kami kebobolan pada menit-menit terakhir. Saya sangat bangga dengan tim dan bangga bisa mencetak gol."

Liverpool mendominasi penguasaan bola dan seharusnya bisa menang jika bukan karena serangkaian peluang yang gagal dimaksimalkan  oleh Darwin Nunez. Tendangan keras pemain asal Uruguay itu membentur mistar gawang, memiliki peluang lain yang memaksa kiper Luton Thomas Kaminski berjibaku. Ia melesatkan satu peluang dari jarak dekat, tapi bendera offside menggagalkannya.

Hal itu membuat rekannya di lini serang, Diaz, menjadi sorotan utama dengan golnya pada menit-menit akhir. "Itu menunjukkan banyak hal tentang karakternya, tentang kekuatan dalam dirinya," kata rekan setimnya, Alisson. "Tidak banyak orang yang bisa membayangkan apa yang dia alami... Sepak bola dapat membawa kegembiraan di saat-saat kelam."

Hasil tersebut membuat Liverpool berada di urutan ketiga dengan 24 poin, tiga poin di belakang pemuncak klasemen Manchester City. Luton beringsut keluar dari zona degradasi untuk berada di urutan ke-17 dengan enam poin, dua poin dari dasar klasemen.

Itu hanya poin kedua mereka di kandang sejauh musim ini berjalan.

"Kami menekan tim papan atas, tim papan atas sepanjang pertandingan dan kami dapat mengambil banyak kepercayaan diri dari hal itu," kata manajer Luton, Rob Edwards. "Kami akan menghadapi tim raksasa, tetapi kami menikmatinya dan kami juga ingin bersaing."

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement