Jumat 22 Dec 2023 23:12 WIB

Antisipasi Lonjakan Covid-19, Dinkes Garut Buka Layanan Vaksinasi Sampai Akhir Tahun

Vaksinasi Covid-19 periode pertama di Garut dilakukan sampai 31 Desember 2023.

Red: Qommarria Rostanti
Vaksin Covid-19 (ilustrasi). Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, Jawa Barat, kembali membuka layanan gratis vaksin Covid-19 untuk masyarakat umum yang diberlakukan sampai akhir tahun 2023.
Foto: PxHere
Vaksin Covid-19 (ilustrasi). Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, Jawa Barat, kembali membuka layanan gratis vaksin Covid-19 untuk masyarakat umum yang diberlakukan sampai akhir tahun 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, Jawa Barat, kembali membuka layanan gratis vaksin Covid-19 untuk masyarakat umum yang diberlakukan sampai akhir tahun 2023. Hal ini dilakukan untuk menjaga kesehatan masyarakat agar tidak mudah terserang wabah Covid-19 yang saat ini terjadi peningkatan kasus di daerah lain.

"Ini untuk periode pertama, sampai 31 Desember 2023 periode berikutnya akan ada suplai lagi," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Garut Asep Surahman saat dihubungi wartawan di Garut, Jumat (22/12/2023).

Baca Juga

Ia mengatakan, Dinkes Garut mendapatkan pasokan vaksin Covid-19 sebanyak 500 dosis dari Pemerintah Provinsi Jabar untuk masyarakat yang selama ini belum mendapatkan vaksin tersebut. Dosis sebanyak itu, kata dia, akan diprioritaskan bagi masyarakat lanjut usia, dan usia 18 tahun ke atas, terutama mereka yang memiliki komorbid atau menderita penyakit.

"Lebih diutamakan yang punya komorbid," katanya.