Kamis 04 Jan 2024 21:54 WIB

4 Istilah yang Digunakan Alquran untuk Menyebut Kehidupan Akhirat

Kehidupan akhirat adalah waktu memanen amal selama di dunia

Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi surga di kehidupan akhirat. Kehidupan akhirat adalah waktu memanen amal selama di dunia
Foto: Pixabay
Ilustrasi surga di kehidupan akhirat. Kehidupan akhirat adalah waktu memanen amal selama di dunia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Kehidupan dunia adalah medan persediaan dan persiapan untuk menuju kehidupan akhirat yang kekal sepanjang zaman. Ar-Raghib mengatakan, Kekal adalah terbebasnya sesuatu dari segala macam kerusakan dan tetap dalam keadaan semula.” 

Kehidupan dunia ini merupakan jembatan penyeberangan, bukan tujuan akhir dari sebuah kehidupan, melainkan sebagai sarana menuju kehidupan yang sebenarnya, yaitu kehidupan akhirat. Karena itu, Alquran menamainya dengan beberapa istilah yang menunjukkan hakikat kehidupan yang sebenarnya. 

Baca Juga

Pertama, al-hayawan (kehidupan yang sebenarnya). Tiadalah kehidupan dunia ini melainkan senda gurau dan main-main.  

وَمَا هَٰذِهِ الْحَيَاةُ الدُّنْيَا إِلَّا لَهْوٌ وَلَعِبٌ ۚ وَإِنَّ الدَّارَ الْآخِرَةَ لَهِيَ الْحَيَوَانُ ۚ لَوْ كَانُوا يَعْلَمُونَ