Sabtu 03 Feb 2024 00:06 WIB

Wejang Calon Mahasiswa Baru Saudi, Dulu ada yang Pulang Bawa 1 Ton Buku

Mahasiswa baru di Saudi harus tekun mencari ilmu.

Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi calon mahasiswa yang akan berangkat ke Saudi
Foto: Wahdah Islamiyah
Ilustrasi calon mahasiswa yang akan berangkat ke Saudi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Departemen Urusan Luar Negeri (DULN) DPP Wahdah Islamiyah menyelenggarakan pelepasan calon mahasiswa baru (camaba) yang diterima di perguruan tinggi Saudi Arabia. Sebanyak 22 camaba mengikuti serangkaian acara pelepasan di Kantor Pusat Wahdah Islamiyah Jakarta pada hari Kamis (01/02).

Selain Ketua Umum Wahdah Islamiyah Ustadz Zaitun Rasmin, yang didapuk menyampaikan wejangan adalah Ketua DPP Bidang Ketahanan Keluarga, Ust. Ridwan Hamidi.

Baca Juga

Dalam acara bertema "Dari Nusantara Menuju Dunia dengan Bekal Ilmu dan Semangat Membara" ini, Ustadz Ridwan banyak menyampaikan nasehat dan berbagi pengalaman. Diketahui dulu da'i asal Jogja ini juga pernah belajar selama 4 tahun di Kota Nabi. 

Di antara yang beliau tekankan adalah pentingnya mengatur waktu selama menjalani masa studi. Karena tidak banyak yang berkesempatan bisa belajar disana, maka jangan sampai menyia-nyiakan kesempatan.