Kamis 15 Feb 2024 16:57 WIB

Armenia Tuduh Azerbaijan Siapkan Perang Skala Penuh

Armenia dan Azerbaijan telah terlibat konflik selama beberapa dekade.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Ani Nursalikah
Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan.
Foto: AP/Vyacheslav Prokofyev/Pool Sputnik Kremlin
Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan.

REPUBLIKA.CO.ID, YEREVAN -- Perdana Menteri Armenia, Nikol Pashinyan, menuduh Azerbaijan merencanakan perang skala penuh terhadap negaranya. Hal itu disampaikan dua hari setelah pasukan kedua negara terlibat konfrontasi di wilayah perbatasan yang menewaskan empat tentara Armenia.

“Analisis kami menunjukkan Azerbaijan ingin melancarkan aksi militer di beberapa bagian perbatasan dengan prospek mengubah eskalasi militer menjadi perang skala penuh melawan Armenia,” kata Pashinyan pada pertemuan pemerintah, Kamis (15/2/2024), dikutip laman Al Arabiya.

Baca Juga

Armenia dan Azerbaijan telah terlibat konflik selama beberapa dekade akibat persengketaan klaim di wilayah Nagorno-Karabakh. Pada September tahun lalu lebih dari 88 ribu warga dilaporkan meninggalkan Nagorno-Karabakh dan mengungsi ke Armenia. Eksodus itu terjadi setelah Azerbaijan melancarkan operasi militer ke Nagorno-Karabakh dan berhasil memukul pasukan etnis Armenia yang sebelumnya mengontrol wilayah tersebut.

Menurut UNHCR, sepertiga dari warga Nagorno-Karabakh yang mengungsi ke Armenia adalah anak-anak. Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan, yang menghadapi gelombang protes keras karena dianggap gagal mempertahankan wilayah Nagorno-Karabakh, mengatakan akan menerima warga etnis Armenia dari Nagorno-Karabakh.

Kala itu Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev telah menyampaikan secara terbuka bahwa dia akan melindungi hak-hak warga etnis Armenia yang tinggal di Nagorno-Karabakh. “Ini sekali lagi menunjukkan bahwa penduduk Karabakh, apa pun etnisnya, adalah warga negara Azerbaijan. Hak-hak mereka akan dijamin oleh negara Azerbaijan,” kata Aliyev dalam pertemuannya dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Nakhchivan, 25 September 2023.

Pada 19 September 2023, Azerbaijan melancarkan operasi militer terbaru ke wilayah Nagorno-Karabakh. Mereka menyebut operasi itu sebagai operasi “anti-teroris”. Tujuan operasi adalah memukul pasukan etnis Armenia yang mengontrol wilayah tersebut. Menurut Armenia, lebih dari 200 orang tewas dan 400 lainnya mengalami luka-luka dalam operasi militer Azerbaijan.

Pasukan etnis Armenia setuju untuk melucuti senjata mereka berdasarkan ketentuan gencatan senjata yang dicapai pada 20 September 2023. Nagorno-Karabakh, yang dikenal sebagai Artsakh oleh orang Armenia, terletak di wilayah yang selama berabad-abad berada di bawah kekuasaan Persia, Turki, Rusia, Ottoman, dan Uni Soviet.

Persengketaan klaim antara Azerbaijan...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement