Selasa 19 Mar 2024 21:51 WIB

Alergi Anak Bisakah Sembuh Total? Ini Kata Dokter

Untuk alergi makanan dan binatang biasanya lebih mudah melakukan eliminasi.

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Anak mengalami alergi (ilustrasi). Menurut dokter, alergi bisa sembuh total dengan memperhatikan beberapa langkah.
Foto: Dok. Freepik
Anak mengalami alergi (ilustrasi). Menurut dokter, alergi bisa sembuh total dengan memperhatikan beberapa langkah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagian orang tua menganggap alergi anak tidak bisa sembuh total. Namun angggapan ini tidak sepenuhnya benar, sebab rupanya alergi pada anak bisa diatasi.

Prof DR Dr Anang Endaryanto, SpA(K) MARS mengatakan, alergi bisa sembuh total dengan memperhatikan beberapa langkah. Pertama harus dibuktikan terlebih dulu alergi yang diderita.

Baca Juga

"Harus dibuktikan dulu, ketahui jenis alergi baru tindakannya apa. Kalau (alergi) makanan lakukan eliminasi sampai toleransi, kalau alergi debu, asma solusinya terapi, kalau alergi binatang berbulu tidak dekat-dekat dengan binatang itu," kata Prof Anang dalam acara bersama IDAI di Jakarta, Selasa (19/3/2024).

Untuk alergi makanan dan binatang biasanya lebih mudah melakukan eliminasi. Misalnya, setelah diketahui jenis alergi, bisa melakukan eliminasi selama tiga minggu, dan seterusnya sampai mencapai toleransi.