REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Sir Jim Ratcliffe menanggapi rumor yang mengaitkan Manchester United dengan Kylian Mbappe. United disebut-sebut masuk bursa calon pemilik Mbappe.
Sang penyerang masih di Paris Saint Germain. Kontrak Mbappe di PSG sampai Juni 2024. Tersisa beberapa bulan lagi.
Kedua kubu belum menemukan kata sepakat untuk memperpanjang kerja sama. Jika tak ada perubahan, maka kapten tim nasional Prancis itu bakal berstatus agen bebas.
Sejumlah klub memantau situasi ini. Real Madrid berada di garis terdepan. El Real sering diberitakan bakal menjadi pemilik Mbappe berikutnya.
Namun, keputusan belum final. Segala sesuatu masih bisa berubah. MU salah satu yang ikut mengejar tanda tangan eks AS Monaco itu.
Jim Ratcliffe diminta menanggapi rumor ini. Ia menghormati kualitas Mbappe. Namun ia lebih tertarik mencari sosok baru yang berada di level bintang Les Parisiens itu.
"Saya lebih suka mencari the next Mbappe, daripada menghabiskan banyak uang untuk membeli kesuksesan. Membeli Mbappe bukanlah hal yang cerdas, siapa pun bisa mengetahuinya," kata penguasaha berusia 71 tahun itu, dikutip dari Sportbible, Selasa (19/3/2024).
Selain Mbappe, Ratcliffe juga ditanya tentang prospek the Red Devils mendatangkan Jude Bellingham. Nama yang disebut terakhir, kini berkostum Real Madrid. Lagi-lagi pemilik INEOS tetap pada pendiriannya.
Ia juga mengagumi kualitas Bellingham. Seseorang yang telah menjadi sosok pembeda di Los Blancos. Sang gelandang baru berusia 20 tahun.
"Dia pesepak bola hebat, tapi itu bukan fokus kami. Solusinya adalah tidak mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkan sejumlah pemain hebat," ujar Ratcliffe.
Sir Jim baru saja menjadi salah satu pemilik setan merah. Ia siap melakukan berbagai gebrakan baru. Ia sudah memiliki rencana nyata untuk kebaikan United.
"Hal pertama yang perlu kami lakukan adalah menempatkan orang-orang yang tepat di bidang yang tepat, mengelola dan mengatur klub. Kami harus memastikan proses rekrutmen kami dilakukan dengan benar, bagian penting dalam menjalankan sebuah klub sepak bola adalah melakukan rekrutmen dengan benar, dan menemukan pemain-pemain baru," tutur Jim Ratcliffe.