REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laga penting akan tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Sabtu (30/3/2024) pukul 20.30 WIB. Persija akan menantang tuan rumah Bali United.
Dua pemain Persija, yaitu Firza Andika dan Muhammad Rayhan Hannan tidak bisa tampil karena terkena hukuman kartu. Firza mendapat kartu merah pada laga melawan Persik Kediri, Sabtu (16/3/2024). Adapun Hannan mendapat akumulasi kartu kuning pada laga yang sama. Satu nama lain yang tak bisa tampil adalah Hansamu Yama yang masih proses pemulihan cedera.
Pelatih Persija Thomas Doll mengatakan, absenya beberapa pemain merupakan hal yang wajar di sebuah kompetisi. Satu hal yang harus dilakukan adalah mempersiapkan tim dengan stok pemain yang ada.
Ia pun mengatakan, tidak ada yang bisa menebak apa yang terjadi di setiap sisa laga yang ada. Maka dari itu, Thomas hanya ingin fokus pada laga yang ada di depan mata.
“Jujur saja saya tidak akan tahu apa yang akan terjadi dengan laga setelah melawan Bali United. Jadi lebih baik kami fokus saja dengan pertandingan yang sekarang. Karena bisa saja setelah ini ada pemain yang cedera, terkena kartu atau sakit,” kata Thomas.