Selasa 14 May 2024 21:21 WIB

Vietnam Dukung Penuh Resolusi Keanggotaan Negara Palestina di PBB

Vietnam mendukung kemerdekaan Palestina

Red: Nashih Nashrullah
Pengunjuk rasa pro-Palestina mengangkat spanduk, bendera, dan plakat (ilustrasi). Vietnam mendukung kemerdekaan Palestina
Foto: AP Photo/Kin Cheung
Pengunjuk rasa pro-Palestina mengangkat spanduk, bendera, dan plakat (ilustrasi). Vietnam mendukung kemerdekaan Palestina

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK— Wakil Tetap Vietnam untuk PBB, Duta Besar ng Hoàng Giang menegaskan bahwa Vietnam turut mensponsori dan mendukung resolusi bersejarah Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNGA) dan mendukung keanggotaan Negara Palestina di PBB.

Berbicara pada sesi khusus darurat Majelis Umum PBB mengenai situasi Timur Tengah dan isu Palestina di New York, Giang menegaskan bahwa Vietnam berdiri berdampingan dengan Palestina dalam melaksanakan haknya yang tidak dapat dicabut untuk menentukan nasib sendiri dan mendukung pengakuan dini negara tersebut sebagai anggota penuh PBB.

Baca Juga

Giang menunjukkan keyakinannya bahwa mengakui Palestina adalah langkah paling bermanfaat bagi solusi dua negara, menciptakan landasan bagi negosiasi yang setara antara para pihak, serta merupakan langkah penting menuju perdamaian berkelanjutan di Timur Tengah.

Dia menekankan bahwa solidaritas Vietnam dan dukungan yang tiada henti terhadap Palestina berasal dari perjuangan jangka panjang bersama demi kedaulatan, integritas wilayah, kemerdekaan dan kebebasan, serta upaya mencapai kebahagiaan bagi rakyat.