Rabu 15 May 2024 20:53 WIB

Angkut Jamaah Haji, Pesawat Garuda B747-400 Rusak dan Return to Base

Garuda menyatakan permintaan maaf kepada jamaah haji.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Muhammad Hafil
Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengecek kelengkapan fasilitas pesawat untuk angkutan jamaah haji tahun 2024 di GMF AeroAsia, Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Rabu (8/5/2024).
Foto: Antara/Azmi Samsul Maarif
Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengecek kelengkapan fasilitas pesawat untuk angkutan jamaah haji tahun 2024 di GMF AeroAsia, Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Rabu (8/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menyampaikan, sehubungan dengan operasional penerbangan haji tahun 2024 yang saat ini tengah berlangsung pada fase keberangkatan. Garuda Indonesia menyampaikan bahwa penerbangan GA-1105 rute Makassar - Madinah pada Rabu (15/5/2024) yang merupakan kloter 5 asal embarkasi Makassar, melakukan prosedur Return to Base (RTB).

"Return to Base atau RBT dilakukan sebagai langkah cepat guna memitigasi risiko pada aspek safety dan keamanan operasional pada penerbangan tersebut," kata Irfan melalui pesan tertulis yang diterima Republika, Rabu (15/5/2024).

Baca Juga

Irfan menjelaskan, keputusan RTB tersebut diambil oleh Pilot in Command (PIC) segera setelah pesawat lepas landas dengan mempertimbangkan kondisi kendala engine pesawat yang memerlukan pemeriksaan lebih lanjut. Hal itu dilakukan setelah diketahui adanya percikan api pada salah satu engine. 

Atas kondisi itu, dijelaskan Irfan bahwa engine pesawat diharuskan menjalani prosedur pengecekan secara menyeluruh sebagai bagian dari upaya memastikan kesiapan armada untuk dapat kembali beroperasi.