REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya segera berbicara dengan Khofifah Indar Parawansa terkait dukungan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Jawa Timur.
“Jumat (17 Mei 2024) ada Ibu Khofifah, kami akan bicara,” kata Airlangga yang juga merupakan Menteri Koordinator bidang Perekonomian dijumpai di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (16/5/2024).
Sebelumnya Khofifah menyatakan keinginannya untuk kembali berpasangan dengan kader Partai Demokrat Emil Elistianto Dardak di Pilkada Jatim 2024. Airlangga meminta wartawan menanti hasil pertemuan partainya dengan Khofifah pada Jumat (17/5) besok.
Airlangga sendiri menyebut Golkar sudah memberikan surat penugasan kepada Khofifah. Saat ditanya tentang keinginan Khofifah berpasangan dengan Emil Dardak, Airlangga berseloroh akan mengeluarkan surat tugas atas nama Emil.
“Ya nanti ditambahin saja satu, (atas nama) Emil,” ujarnya.
Adapun Golkar juga memiliki kader yang sebelumnya digadang-gadang maju dalam Pilkada Jawa Timur, salah satunya yakni Ketua DPD Golkar Jatim M. Sarmuji. Airlangga menyebut Sarmuji akan mendapatkan penugasan lain.