Jumat 02 Aug 2024 15:21 WIB

Mahasiswa Universitas BSI Pamerkan Skill di Simulasi Siaran Berita TV

Universitas BSI bekerja sama dengan Ikatan Jurnalis Televisi (IJTI).

Red: Ahmad Fikri Noor
Kreativitas tanpa batas menjadi pusat perhatian dalam Workshop Simulasi Siaran Berita TV yang diadakan oleh Universitas BSI (Bina Sarana Informatika).
Foto: Universitas BSI
Kreativitas tanpa batas menjadi pusat perhatian dalam Workshop Simulasi Siaran Berita TV yang diadakan oleh Universitas BSI (Bina Sarana Informatika).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kreativitas tanpa batas menjadi pusat perhatian dalam Workshop Simulasi Siaran Berita TV yang diadakan oleh Universitas BSI (Bina Sarana Informatika). Acara ini menjadi wadah bagi mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, Peminatan Digital Broadcasting Media untuk menunjukkan skill dan keahlian mereka dalam mengolah berita secara profesional.

Dalam workshop yang berlangsung di Studio TV Universitas BSI Kampus Pemuda, Universitas BSI bekerja sama dengan Ikatan Jurnalis Televisi (IJTI), narasumber yang dihadirkan ialah Diki Umbara Praktisi MNC Group. Dipandu oleh Yudha Febri Al Paksi sebagai moderator, kegiatan ini berlangsung dalam dua tahapan, yaitu pembekalan materi, pitching forum, dan simulasi siaran berita tv.

Baca Juga

Intan Leliana selaku Kaprodi Ilmu Komunikasi mengatakan workshop ini telah dirancang dengan cermat untuk memberikan mahasiswa teori, sekaligus implementasi penerapan strategi dan sesi pengetahuan.

"Dalam kegiatan ini, mahasiswa ditingkatkan baik dalam hard skill maupun soft skill, didorong untuk berlatih sesuai dengan kebutuhan industri melalui simulasi siaran berita, menghasilkan mahasiswa yang terampil dalam organisasi, kerja tim, dan pemecahan masalah, serta yang mampu mengembangkan kreativitas dan inovasi," ujarnya dalam keterangan rilis, Kamis (18/7/2024).