Rabu 14 Aug 2024 17:56 WIB

Penyelenggara Burning Sun Surabaya Minta Maaf Soal Pencatutan Nama Seungri BigBang

Pihak penyelenggara Burning Sun Surabaya minta maaf atas poster bergambar Seungri.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Poster Burning Sun Surabaya yang diduga mencatut nama Seungri. Seungri membantah kehadirannya dan menyatakan akan mengambil tindakan hukum.
Foto: Dok. Instagram/tsvmanagement
Poster Burning Sun Surabaya yang diduga mencatut nama Seungri. Seungri membantah kehadirannya dan menyatakan akan mengambil tindakan hukum.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- TSV Management resmi mengumumkan pembatalan acara “Burning Sun Surabaya” setelah menerima berbagai tanggapan negatif dan gelombang protes. Dalam video klarifikasi yang diunggah di Instagram @tsvmanagement, pihak manajemen menyampaikan permohonan maaf atas sebuah sebuah poster acara yang mencatut nama Seungri dan Burning Sun.

“Hal pertama yang ingin saya sampaikan adalah permohonan maaf kepada seluruh penikmat musik korea, Kpoper, all fandom atas sebuah poster yang sudah dari beberapa hari lalu saya posting di media sosial TSV management,” kata Saverio selaku perwakilan TSV Management, dikutip pada Rabu (14/8/2024).

Baca Juga

Saverio menjelaskan poster yang mereka rilis beberapa hari lalu telah diartikan secara berbeda oleh banyak pihak. Poster tersebut menampilkan foto Seungri dan judul “Burning Sun Surabaya”, yang memicu kesalahpahaman bahwa Seungri akan dihadirkan dalam acara tersebut.

Saverio menegaskan bahwa tidak ada pernyataan dalam poster tersebut mengenai kehadiran Seungri maupun adanya kegiatan atau aktivitas ilegal yang akan berlangsung dalam acara yang rencananya digelar 31 Agustus mendatang. “Postingan poster itu diartikan berbeda dan banyak sekali misleading. Di dalam poster yang saya sampaikan tidak ada pernyataan untuk mendatangkan Seungri, yang kemudian menjelaskan tidak ada kegiatan atau aktivitas illegal dalam kegiatan ini,” kata Saverio.