Selasa 03 Sep 2024 14:23 WIB

Mensos Risma Ikut Rapat Kabinet di Tengah Isu Mundur

Tri Rismaharini masih mengikuti rapat bersama Presiden Jokowi di Istana, Selasa.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Menteri Sosial Tri Rismaharini tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk menghadiri rapat terbatas pada Selasa (3/9/2024).
Foto: Antara/Mentari Dwi Gayati
Menteri Sosial Tri Rismaharini tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk menghadiri rapat terbatas pada Selasa (3/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini terlihat menyambangi Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (3/9/2024) siang WIB, untuk menghadiri rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo. Rapat tersebut dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju.

Kehadiran Risma sangat mengejutkan. Pasalnya, ia dikabarkan akan mundur sebagai mensos setelah mendaftar calon gubernur Jawa Timur (cagub) Jatim 2024.

Baca Juga

Risma tiba di Istana sekitar pukul 13.17 WIB mengenakan batik cokelat bercorak biru-putih. Politikus PDIP tersebut berjalan cepat, saat awak media mendekati dan mengajukan pertanyaan soal pembahasan rapat bersama Presiden Jokowi.

Namun, Risma tidak menjawab sedikit pun pertanyaan. Mantan wali kota Surabaya tersebut hanya melemparkan senyum kepada awak media, sambil sesekali menundukkan kepala.

Pada Selasa, Presiden Jokowi memimpin rapat terbatas terkait pelaksanaan transformasi digital pemerintah melalui INA Digital yang dijadwalkan pukul 13.30 WIB. Sebelumnya, Risma memastikan diri akan mundur dari jabatan sebagai mensos untuk berkontestasi di Jatim.

Risma maju bersama calon wakil gubernur Zahrul Azhar Asumta alias Gus Hans. Risma-Gus Hans akan berkompetisi melawan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak dan pasangan Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim.

Presiden Jokowi pun menerima Risma di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (30/8) pagi usai Risma mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Jawa Timur pada hari sebelumnya.

Namun, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan, Tri Rismaharini belum menyerahkan surat pengunduran dirinya sebagai Menteri Sosial kepada Presiden Jokowi untuk maju sebagai calon gubernur dalam Pilkada Jawa Timur.

"Sampai dengan saat ini, Ibu Risma belum menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menteri Sosial," kata Ari dalam pesan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (30/8).

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement