Rabu 11 Sep 2024 17:00 WIB

Menteri PUPR: Pembangunan Landasan Pacu Bandara di IKN Sudah Selesai

Basuki mengatakan landasan pacu bandara IKN tinggal dipasangi lampu-lampu.

Red: Ahmad Fikri Noor
Alat berat beroperasi di area proyek Bandara VVIP IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (15/8/2024).
Foto: ANTARA FOTO/Fauzan
Alat berat beroperasi di area proyek Bandara VVIP IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (15/8/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan pembangunan landasan pacu atau runway, jalur taxi dan apron bandara di Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah selesai.

"Bandara Insya Allah sudah selesai, dan makanya saya mau lihat, karena besok Bapak Presiden RI akan ke sana. Kami dari prasarana runway, taxi, dan apron sudah selesai," ujar Basuki di Jakarta, Rabu.

Baca Juga

Mengenai operasional landasan bandara tersebut, Basuki menyampaikan hal itu tergantung pada Menteri Perhubungan terkait laik fungsinya.

"Ini tergantung dengan Menteri Perhubungan karena laik fungsinya dari Kementerian Perhubungan. Menteri Perhubungan sudah menempatkan tim uji laik fungsi di sana," katanya.