Kamis 12 Sep 2024 21:45 WIB

Asah Kecerdasan Sosial, Softskill Academy Gelar Merdeka Vaganza untuk Ratusan Mahasiswa

Softskill Academy diikuti 120 peserta yang mayoritas adalah mahasiswa dari 17 kampus

Red: Arie Lukihardianti
Softskill Academy Merdeka Vaganza: Merdeka, Berkarakter
Foto: Dok Republika
Softskill Academy Merdeka Vaganza: Merdeka, Berkarakter

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Mendapatkan nilai tinggi di universitas atau sekolah bukan jaminan siswa mampu meningkatkan soft skil untuk mengatasi potensi kesulitan hidup di masa mendatang. Karena, setiap siswa idealnya harus membekali diri dengan mengasah keterampilan komunikasi dan kecerdasan sosial.

Softskill Academy (SA) sebuah lembaga pendidikan non-profit di Indonesia sangat konsen dalam pengembangan soft skill generasi muda di tanah air. SA yang fokus bergerak di sektor edukasi belum lama ini menggelar acara bertajuk “Merdeka Vaganza: Merdeka, Berkarakter” di PIC Creative Space, belum ini.

Baca Juga

“Acara ini (Merdeka Vaganza) adalah salah satu bentuk komitmen dan kontribusi kami kepada bangsa menuju kemajuan di momen HUT ke-79 Republik Indonesia. Semoga ke depan semakin banyak generasi muda Indonesia yang berpartisipasi pada setiap kegiatan SA untuk meningkatkan kompetensi soft skill demi cintanya pada bangsa dan negara,” ujar Direktur SA AM Nasrulloh yang akrab disapa Anas dalam keterangan resminya, Kamis (12/9/2024).

Acara ini diikuti sedikitnya oleh 120 peserta yang mayoritas adalah mahasiswa dari 17 kampus di Jakarta, Bogor, dan Bandung. Diketahui sebelumnya, SA telah berhasil memecahkan Rekor Nasional Pelatihan Softskill Versi Republika, 2022.