Kamis 19 Sep 2024 16:26 WIB

Sambut Delegasi AIMEP 2024, Unisa Yogyakarta Perkuat Kolaborasi Muslim Australia-Indonesia

Program AIMEP dinilai penting untuk memperkuat ikatan dalam komunitas multikultural.

Rep: Wuni Khoiriyah Azka/ Red: Fernan Rahadi
Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta menerima para peserta Program pertukaran Muslim Australia-Indonesia (AIMEP) 2024 di kampus Unisa Yogyakarta, Rabu (18/9/2024).
Foto: Wuni Khoiriyah Azka
Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta menerima para peserta Program pertukaran Muslim Australia-Indonesia (AIMEP) 2024 di kampus Unisa Yogyakarta, Rabu (18/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta menerima para peserta Program pertukaran Muslim Australia-Indonesia (AIMEP) 2024. Hal itu ditandai dengan kunjungan tujuh pemimpin komunitas Muslim Australia ke Indonesia, yang dihadiri oleh para delegasi dari Australia-Indonesia Muslim Exchange Program (AIMEP), delegasi Dewan Pusat Aisyiyah, dan delegasi dari Universitas Aisyiyah Yogyakarta, Rabu (18/9/2024).

Sekretaris Umum pimpinan pusat Aisyiyah, Tri Hastuti Nur Rochiman, dalam sambutannya berharap bahwa forum ini akan menjadi ide baru untuk kolaborasi dengan sekelompok negara.

"Kami berharap bahwa ini akan menjadi forum untuk ide-ide baru dan kolaborasi dengan sekelompok negara, Asia dan Australia, khususnya Indonesia dan Australia," kata Tri.

Delegasi dari Australia AIMEP 2024, Ruhee Meghani menjelaskan bahwa program AIMEP sangat penting untuk memperkuat ikatan dalam komunitas.