Senin 25 Nov 2024 18:09 WIB

Silaknas ICMI 2024 Undang Presiden dan Wapres

ICMI akan memberikan ide pemikiran cemerlangnya kepada Presiden dan Wakil.

Wakil Ketua Umum ICMI, Priyo Budi Santoso
Foto: dok Republika
Wakil Ketua Umum ICMI, Priyo Budi Santoso

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) akan menggelar Silaturahmi Kerja Nasional ICMI 2024 pada 13-15 Desember 2024 di IPB International Convention Center, Botani Square, Kota Bogor. Kegiatan tersebut mengundang Presiden serta Wakil Presiden untuk membuka kegiatan tersebut.

"Sebagai wujud silaturahmi, Silaknas ICMI 2024 akan mengundang dan menghadirkan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming di Bogor nanti," kata Wakil Ketua Umum ICMI, Priyo Budi Santoso, yang juga Ketua Pengarah Silaknas melalui siaran tertulisnya di Jakarta, Senin (25/11/2024).

Baca Juga

Selain akan dihadiri oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran, para menteri di seluruh jajaran kabinet merah putih juga diundang untuk hadir di Silaknas ICMI.

"Acara ini adalah wadah berkumpulnya para Cendekiawan Muslim se-Indonesia untuk menyampaikan gagasannya menuju Indonesia lebih baik. Pak Prabowo sendiri secara historis adalah penggagas lahirnya ICMI di Era Orde Baru, sehingga undangan ini sangat penting untuk dihadiri beliau," kata Priyo.

Dalam Silaknas itu ICMI akan memberikan ide pemikiran cemerlangnya kepada Presiden Prabowo sebagai wujud kontribusi ICMI bagi kemajuan bangsa Indonesia, demikian dikatakan Priyo.

Silaknas ICMI tahun 2024 ini mengambil tema “Mengokohkan Peran IMTAQ & IPTEK Menuju Indonesia EMAS”, sebagai kegiatan tahunan untuk mengkonsolidasikan semua potensi ICMI, sekaligus menjadi ajang pertemuan semua organ pengurus ICMI di tingkat pusat dan daerah. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai mekanisme organisasi untuk melakukan evaluasi dan koordinasi program.

Penyelenggaraan Silaknas ICMI 2024 ini sekaligus perayaan Milad ke 34 ICMI, untuk menguatkan silaturahmi dan networking antar pengurus ICMI dan Stakeholder ICMI.

"Rangkaian acara Silaknas ICMI 2024 itu dilakukan selama 3 hari sejak 13-15 Desember 2024 di Kota Bogor, dimulai dengan "International Conference of Muslim Women", Simposium Indonesia Emas dan puncaknya yaitu Silaknas ICMI," terang Priyo.

ICMI akan selalu hadir untuk memberikan solusi dan kontribusi terbaik bagi bangsa Indonesia. ICMI yang berlandaskan ke-Islaman dan ke-Indonesiaan berbasis kecendekiaan akan selalu berperan aktif mendorong kebaikan untuk bangsa dan negara.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement