Selasa 17 Dec 2024 09:24 WIB

Erick Thohir Bangga Jay Idzes Cetak Gol Pertama di Serie A

Gol Jay Idzes hampir mengantarkan venezia mengalahkan Juventus.

Pemain Venezia Jay Idzes mencetak gol melalui sundulan kepala ke gawang Juventus saat pertandingan sepak bola Serie A Italia di Stadion Allianz di Turin, Italia, Sabtu (14/12/2024) waktu setempat. Juventus bermain imbang 2-2 dengan Venezia. Gol Juventus dicetak Federico Gatti pada menit ke-19 dan Dusan Vlahovic lewat titik penalti di menit 95. Sedangkan gol Venezia dicetak Mikael Egill Ellertsson di menit 61 dan Jay Idzes di menit ke-83.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Pemain Venezia Jay Idzes mencetak gol melalui sundulan kepala ke gawang Juventus saat pertandingan sepak bola Serie A Italia di Stadion Allianz di Turin, Italia, Sabtu (14/12/2024) waktu setempat. Juventus bermain imbang 2-2 dengan Venezia. Gol Juventus dicetak Federico Gatti pada menit ke-19 dan Dusan Vlahovic lewat titik penalti di menit 95. Sedangkan gol Venezia dicetak Mikael Egill Ellertsson di menit 61 dan Jay Idzes di menit ke-83.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengaku sangat bangga melihat Jay Idzes menjadi pemain pertama Indonesia yang mencetak gol di Serie A Liga Italia. Idzes mencatatkan namanya di papan skor ketika Venezia melawan tim raksasa Juventus pada pekan ke-16 Serie A, Ahad (15/12/2024).

Bang Jay mencetak gol sundulan pada menit ke-83 setelah memanfaatkan umpan tendangan bebas Hans Nicolussi Caviglia. Ini merupakan gol keempatnya bersama Venezia. Sebelumnya, ia sudah menyumbang tiga gol untuk I Lagunari saat masih berlaga di Serie B di semua kompetisi, musim lalu.

Baca Juga

"Kembali itu pertama kali pemain Indonesia bisa skor di Serie A, Jay Idzes. Secara tidak langsung pasti kita bangga dong," kata Erick ketika ditemui awak media setelah acara PSSI Partner Summit 2024 di Hotel Park Hyatt, Jakarta, Senin.

Gol Bang Jay hampir membawa Venezia meraih kemenangan ketiganya musim ini. Saat kemenangan sudah di depan mata, Juventus menyamakan skor lewat penalti Dusan Vlahovic pada menit ke-90+5 untuk membuat hasil akhir menjadi 2-2.

Menurut Erick, gol Idzes ini selain menjadi catatan individual mentereng bagi pemain 24 tahun itu. Momen ini secara tak langsung juga ikut mempromosikan sepak bola Indonesia di mata dunia.

"Nah, inilah prestasi-prestasi yang kita terus ukir, tidak hanya sebagai tim tapi juga individu. Kita bisa ngasih lihat di liga besar, mereka bisa menjadi bagian dari pada sebuah kampanye sepak bola Indonesia mendunia," kata Erick.

Hasil ini merupakan catatan seri kesepuluh untuk Juventus musim ini di Serie A yang membuat tim asuhan Thiago Motta itu tetap tertahan di posisi keenam dengan 28 poin.

Sementara torehan satu poin ini juga tak mengubah posisi Venezia sebagai juru kunci dengan 10 poin, hasil dua kemenangan dan empat hasil seri dari 16 pertandingan. Bang Jay dan kawan-kawan akan memainkan laga pekan ke-17 Liga Italia melawan Cagliari pada Ahad (22/12/2024) pukul 21.00 WIB di kandang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Jay Idzes (@jayidzes)

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement