Sabtu 08 Mar 2025 19:52 WIB

UBSI Sabet Juara 1 Most Account Opened 2024 dari Phillip Investment Gallery Award

UBSI menjadi yang terbaik dari 60 Galeri Investasi di Indonesia.

 Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) berhasil meraih Juara 1 Phillip Investment Gallery Award 2024 kategori Most Account Opened 2024, yang digelar pada secara daring lewat Youtube, pada Jumat (28/2) silam.
Foto: ubsi
Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) berhasil meraih Juara 1 Phillip Investment Gallery Award 2024 kategori Most Account Opened 2024, yang digelar pada secara daring lewat Youtube, pada Jumat (28/2) silam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Phillip Investment Gallery Award 2024 kembali mengapresiasi galeri investasi terbaik di Indonesia. Dalam ajang prestisius ini, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) sukses menyabet Juara 1 kategori Most Account Opened 2024, mengungguli 60 galeri investasi lainnya.

UBSI mencatat jumlah pembukaan akun efek terbanyak sepanjang tahun.  Penghargaan ini diumumkan dalam acara yang digelar secara daring dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube Phillip Sekuritas Indonesia pada Jumat (28/2/2025).

Rektor UBSI Mochamad Wahyudi, mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian ini. Menurutnya, penghargaan ini menunjukkan UBSI mampu berperan aktif dalam meningkatkan kesadaran mahasiswa terhadap pentingnya investasi.

Wahyudi menyampaikan UBSI akan terus mendukung berbagai inisiatif edukasi keuangan agar mahasiswa memiliki pemahaman yang lebih baik dalam mengelola keuangan dan investasi. Ia juga menekankan bahwa keberhasilan UBSI menjadi yang terbaik dari 60 galeri investasi di Indonesia merupakan bukti komitmen kuat dalam mendorong literasi keuangan.  

"Kami akan terus mendukung berbagai inisiatif edukasi investasi agar mahasiswa memiliki pemahaman yang lebih baik dalam mengelola keuangan mereka dan siap menghadapi dunia investasi serta ekonomi digital," ujar Wahyudi, melalui siaran pers yang diterima, Sabtu (8/3/2025).

Ketua Program Studi Manajemen dan Manajemen Pajak sekaligus Pembina Galeri Investasi UBSI Eka Dyah Setyaningsih menekankan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kolaborasi tim dan partisipasi mahasiswa. Ke depan, berbagai program edukasi investasi akan terus diperluas agar semakin banyak mahasiswa yang memahami pentingnya perencanaan keuangan dan investasi jangka panjang.

"Antusiasme mahasiswa dalam memahami dunia investasi terus meningkat. Kami akan terus mengembangkan berbagai inovasi dalam edukasi dan pelatihan agar semakin banyak mahasiswa yang siap memasuki dunia pasar modal," ujar Eka.

Phillip Investment Gallery Award merupakan ajang tahunan yang diadakan oleh Phillip Sekuritas Indonesia sebagai bentuk apresiasi bagi Galeri Investasi yang berkontribusi dalam meningkatkan jumlah investor pasar modal di Indonesia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement