Senin 10 Mar 2025 16:01 WIB

Perbedan Kesalahan Iblis dan Nabi Adam, Antara Takabur dan Hawa Nafsu

Iblis menganggap Nabi Adam tidak mulia karena diciptakan dari tanah.

Rep: Fuji Eka Permana/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi tadabur.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ilustrasi tadabur.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sufyan Ats Tsauri bernama lengkap Sufyan bin Sa'id bin Masruq bin Habib bin Rafi' bin Abdillah, ia juga akrab dipanggil dengan nama Abu Abdillah Ats-Tsauri.

Syekh Muhammad Nawawi bin Umar al-Banteni dalam bukunya Nashaihul Ibad menukil perkataan Sufyan Ats Tsauri yang menjelaskan betapa takabur adalah dosa yang sangat besar.

Baca Juga

"Setiap perbuatan maksiat yang muncul akiba dorongan hawa nafsu, itu masih dapat diharapkan ampunannya. Tapi setiap kedurhakaan yang muncul karena adanya rasa takabur, maka jangan diharap ampunannya. Karena kedurhakaan iblis itu timbul dari adanya sifat takabur, sedangkan kesalahan Nabi Adam Alaihissalam itu adalah memperturutkan hawa nafsu."

Syekh Nawawi al-Banteni menerangkan bahwa Sufyan Ats Tsauri adalah maha guru dari Imam Malik. Perkataan yang disampaikan Sufyan Ats Tsauri menunjukan bahwa setiap perbuatan maksiat yang muncul akibat dorongan hawa nafsu, misalnya adanya keinginan untuk melakukan sesuatu, maka hal itu masih dapat diampuni.

Sebaliknya, kemaksiatan yang muncul akibat dari rasa takabur, maka tidak ada harapan lagi untuk dapat diampuni. Karena kemaksiatan yang terjadi dari adanya rasa takabur itu berawal dari iblis. Iblis merasa lebih baik daripada Nabi Adam Alaihissalam.

Mengenai kesalahan Nabi Adam Alaihissalam, itu terjadi akibat dorongan hawa nafsu untuk merasakan sesuatu. Yaitu keinginan untuk merasakan lezatnya buah dari pohon yang telah dilarang oleh Allah SWT. Dilansir dari kitab Nashaihul Ibad yang diterjemahkan Abu Mujaddidul Islam Mafa.

Dalam kitab Nashaihul Ibad juga dijelaskan keutamaan mencari ilmu dan balasan bagi orang yang berbuat maksiat.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement