Selasa 11 Mar 2025 07:00 WIB

In Picture: Banjir Masih Genangi Sejumlah Wilayah di Grobogan, Ribuan Warga Terdampak

Banjir di Grobogan disebabkan jebolnya tanggul Sungai Tuntang.

Red: Edwin Dwi Putranto

Petugas BPBD mengevakuasi warga dengan perahu karet dari rumah mereka yang terendam banjir di Desa Ringinkidul, Kecamatan Gubug, Grobogan, Jawa Tengah, Senin (10/3/2025). Menurut data sementara yang dihimpun Pusdalops BPBD Grobogan, per Senin (10/3) pukul 07:00 WIB atau hari kedua peristiwa banjir yang berdampak pada 4.606 KK di 23 desa di enam kecamatan itu berangsur surut, namun dua desa di Desa Ringin Kidul dan Desa Baturagung masih terendam banjir hingga ketinggian sekitar 120 cm karena berdekatan dengan aliran air dari jebolnya tanggul Sungai Tuntang. (FOTO : ANTARA FOTO/Aji Styawan)

Sejumlah warga dan relawan menyiapkan makanan untuk korban banjir di posko darurat bencana banjir di halaman Gereja Kristen Jawa Tempurung, Desa Ringinkidul, Kecamatan Gubug, Grobogan, Jawa Tengah Senin (10/3/2025). Sebagai upaya penanganan darurat, Pemerintah Kabupaten Grobogan berkoordinasi dengan sejumlah instansi terkait untuk memberikan dukungan berupa evakuasi dan penyelamatan hingga pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak seperti layanan kesehatan, dapur umum, kebutuhan balita dan warga lanjut usia khususnya bagi mereka yang mengungsi. (FOTO : ANTARA FOTO/Aji Styawan)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, GROBOGAN -- Petugas BPBD mengevakuasi warga dengan perahu karet dari rumah mereka yang terendam banjir di Desa Ringinkidul, Kecamatan Gubug, Grobogan, Jawa Tengah, Senin (10/3/2025).

Menurut data sementara yang dihimpun Pusdalops BPBD Grobogan, per Senin (10/3) pukul 07:00 WIB atau hari kedua peristiwa banjir yang berdampak pada 4.606 KK di 23 desa di enam kecamatan itu berangsur surut, namun dua desa di Desa Ringin Kidul dan Desa Baturagung masih terendam banjir hingga ketinggian sekitar 120 cm karena berdekatan dengan aliran air dari jebolnya tanggul Sungai Tuntang.

sumber : Antara Foto
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement