Jumat 26 Apr 2013 18:20 WIB

HTC One Masuk Pasar Indonesia

Rep: niken paramitha/ Red: Taufik Rachman
New HTC One
Foto: PC World
New HTC One

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Yang dinanti akhirnya datang ke Indonesia, HTC One. Hari ini (26/4) HTC Indonesia mengumumkan kedatangan smartphone unggulannya di pasar Indonesia.

HTC One datang fitur unggulan HTC BlinkFeed. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk bisa langsung berinteraksi langsung dengan beberapa aplikasi terpilih. Fitur lain yang menjadi unggulan HTC One adalah HTC Zoe dan HTC BoomSound dan HTC Sense. Fitur-fitur terbaru ini memberi pengalaman berbeda bagi pengguna yang belum pernah ada sebelumnya.

"HTC One merupakan upaya kami menjawab kebutuhan masyarakat, untuk mendapatkan lebih dari sekedar perangkat komunikasi pada smartphone mereka," kata Budi Janto, Country Manager HTC Indonesia.

Bagian body terbuat dari alumunium dengan layar 4,7 inci dan resolusi full HD (1080p). Jelly Bean terbaru juga sudah dibenamkan pada smartphone premium ini.

Di Indonesia, HTC One hadir dalan dua pilihan warna, perak dan hitam. Meski belum bisa mengkonfirmasi berapa harga pasti yang akan dilempar di pasaran, Budi menambahkan smartphone ini akan berada pada kisaran harga antara Rp 7-8 juta.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement