Rabu 27 Aug 2014 00:37 WIB

Wow, Mozilla Luncurkan Telepon Pintar Termurah

Intex Cloud FX, produk telepon pintar Mozilla
Foto: mozilla.org
Intex Cloud FX, produk telepon pintar Mozilla

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Mozilla, perusahaan yang terkenal dengan Firefox-nya, meluncurkan telepon pintar (smartphone) murah baru di India yang dapat diecerkan pada harga 33 dolar AS atau sekitar Rp 386.000.

Smartphone tersebut hanya akan dijual di situs belanja online India, Snapdeal. Intex Cloud FX menjalankan sistim operasi Firefox Mozilla dan akan menjadi peralatan murah pertama pengguna sistim tersebut yang tersedia di Asia.

India dipandang sebagai pasar baru yang paling cepat berkembang di dunia bagi telepon pintar murah. Sejumlah pasar baru Asia dipandang para pembuat telepon pintar sebagai tempat penting bagi terjadinya pertumbuhan pasar yang besar.

"Lewat peluncuran Intex Cloud FX, kami berharap masyarakat umum dapat memiliki telepon pintar dengan harga telepon biasa," kata Mozilla seperti dilansir BBC, Selasa (26/8).

Para pengamat mengatakan sejumlah telepon pintar murah memberikan kesempatan kepada para pemakai di pasar baru untuk meninggalkan telepon yang tidak bisa mengakses internet. Tetapi telepon ini tidak dirancang untuk menyaingi iPhone buatan Apple atau Galaxy Samsung.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement