REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Setelah resmi diluncurkan beberapa waktu lalu, telepon pintar OnePlus 2 terjual 30.000 unit dalam 64 detik melalui toko online perusahaan ini di Cina.
GSM Arena mewartakan, warga Cina yang tidak kebagian pada pembelian gelombang pertama, akan memperoleh kesempatan berikutnya 11 Agustus mendatang. Namun, sejauh ini belum ada informasi mengenai jumlah ketersediaan unit pada gelombang kedua itu.
OnePlus 2 dijual seharga 2.000 CNY di Tiongkok atau sekitar 320 dolar AS. Untuk versi RAM 2 GB dan memori internal 64 GB, perangkat ini dibanderol 400 CNY lebih mahal.
Sementara di Indonesia, OnePlus 2 64GB akan tersedia pada kuartal keempat 2015 dengan harga Rp 5,4 juta. Perangkat ini bisa didapatkan melalui sistem undangan. OnePlus juga berencana menghadirkan OnePlus 2 dengan ROM 16GB dan RAM 3GB di Indonesia.
OnePlus 2 adalah smartphone Android Lollipop berlayar 5,5 inci dengan resolusi 1080p, chipset Snapdragon 810, kamera belakang 13 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel, serta OS Oxygen.